"Pasien yang dirujuk ke rumah sakit lain sebanyak 417 dan delapan pasien meninggal dalam perawatan," kata Aris.
Baca juga: Kawanan Pencuri Jarah Pemakaman Cina di Kediri, 3 Kali Beraksi, Barang Curian Dibawa ke Jakarta
Kasus Nasional
Adapun jumlah kasus virus corona atau Covid-19 di Indonesia masih terus bertambah.
Dilansir covid19.go.id, hingga Selasa (27/10/2020), total sudah ada 396.454 kasus Covid-19 di Indonesia.
Penambahan kasus baru mencapai 3.520 kasus dalam 24 jam terakhir.
Kabar baiknya, pasien sembuh bertambah 4.576 orang.
Sehingga, total kesembuhan berjumlah 322.248 orang.
Adapun kasus kematian bertambah 101.
Baca juga: Beli Vaksin Virus Corona yang Belum Lolos Uji Klinis Fase 3, Berikut Alasan Presiden Joko Widodo
Jumlah kasus berujung kematian mencapai 13.512.
Sebagaimana diketahui selain melakukan penanganan terhadap pasien positif Covid-19 baik dengan gejala atau tanpa gejala.
Pemerintah lewat Satgas Covid-19 saat ini terus menggencarkan kampanye penyuluhan 3M yakni memakai masker, rajin mencuci tangan, dan selalu menjaga jarak.
Kampanye 3M ini terus menerus disosialisasikan supaya masyarakat tidak lupa bahwa penyebaran Covid-19 banyak datang dari pergerakan manusia.
Oleh karena itu, pelaksanaan 3M harus dijalankan secara ketat.
Catatan Redaksi: Bersama-sama kita lawan virus corona. Tribunnews.com mengajak seluruh pembaca untuk selalu menerapkan protokol kesehatan dalam setiap kegiatan. Ingat pesan ibu, 3M (Memakai masker, rajin Mencuci tangan, dan selalu Menjaga jarak.
(Tribunnews.com/Gilang Putranto/Gita Irawan)