Sementara total kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Provinsi Jawa Timur kini menjadi 170.765 pasien.
Penambahan pasien sembuh sebanyak 584 orang.
Total pasien yang sembuh dari Covid-19 yakni 150.721 orang di Provinsi Jawa Timur.
Kemudian, ada 75 orang yang dinyatakan meninggal dunia hingga hari ini.
Sehingga, jumlah pasien Covid-19 yang meninggal dunia saat ini menjadi 12.609 orang.
Data tersebut dari perhitungan kasus Covid-19 di Provinsi Jawa Timur per Senin, 28 Juni 2021.
Baca juga: Virus Corona Varian Delta Diduga sudah Masuk Palabuhanratu Sukabumi
Provinsi Kalimantan Timur
Provinsi Kalimantan Timur menjadi provinsi urutan keempat yang menjadi penyumbang kasus Covid-19 terbanyak setelah Provinsi Jawa Timur.
Dikutip Infografis COVID-19 Kalimantan Timur dari laman covid19.kaltimprov.go.id, jumlah kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Provinsi Kalimantan Timur bertambah 382 pasien.
Sementara total kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Provinsi Kalimantan Timur kini menjadi 76.264 pasien.
Penambahan pasien sembuh sebanyak 124 orang.
Total pasien yang sembuh dari Covid-19 yakni 71.254 orang di Provinsi Kalimantan Timur.
Kemudian, ada 8 orang yang dinyatakan meninggal dunia hingga hari ini.
Sehingga, jumlah pasien Covid-19 yang meninggal dunia saat ini menjadi 1.807 orang.
Data tersebut dari perhitungan kasus Covid-19 di Provinsi Kalimantan Timur per Senin, 28 Juni 2021, pukul 18:00 WITA.
(Tribunnews.com/Galuh Widya Wardani)