Kondisi itu bisa menyebabkan rusaknya organ-organ penting di tubuh seperti berakibat gagal ginjal atau gagal jantung dan bisa terjadi pada hari ke-14 setelah terkena Covid.
Sehingga, penting pemberian plasma konvalesen sebelum gejala tersebut terjadi.
Karena pada dasarnya pemberian plasma konvalesen ini sendiri adalah untuk menghilangkan virus yang bisa mengakibatkan kerusakan berat pada organ tubuh, bukan untuk memperbaiki organ tubuh yang telah rusak.
"Itulah makanya golden periode itu adalah pada 9 hari pertama, karena prinsip dasar terapi plasma konvalesen itu adalah antibodi didalam plasma berfungsi untuk menghilangkan virus, menghilangkan virus, membasmi virus, membantu antibodi dari penerima plasma untuk membasmi virus, bukan untuk memperbaiki kerusakan organ yang terjadi," jelasnya.
Adapun bagi seseorang yang ingin menjadi pendonor plasma konvalesen wajib memenuhi syarat berikut:
Syarat menjadi Pendonor plasma konvalesen
- Usia 18-60 tahun;
- Berat badan ≥ 55kg;
- Diutamakan pria, apabila perempuan, belum pernah hamil;
- Pernah terkonfirmasi Covid-19 dengan surat keterangan sembuh dari dokter yang merawat;
- Bebas keluhan minimal 14 hari;
- Tidak menerima transfusi darah selama 6 bulan terakhir;
- Lebih diutamakan yang pernah mendonorkan darah.
Cara Mendaftar sebagai Pendonor plasma konvalesen
- Kunjungi laman plasmakonvalesen.covid19.go.id atau klik di sini;
- Klik 'Donor Sekarang' atau klik tombol 'Formulir Pendaftaran';
- Mengisi formulir pendonor dan lengkapi data diri;
- Setelah selesai, kemudian klik 'Kirim'.
(Tribunnews.com/Tio)