News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Virus Corona

BREAKING NEWS Update Corona 16 Februari 2022: Kasus Harian Pecah Rekor, Tembus 64.718 Pasien

Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Sri Juliati
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi Virus Corona. Dalam artikel emngulas tentang perkembangan kasus Covid-19 di Indonesia yang bertambah 64.718 pasien hari ini, Rabu (16/2/2022).

TRIBUNNEWS.COM - Pemerintah kembali merilis data penambahan kasus baru Covid-19 di Indonesia sebanyak 64.718 pasien hari ini, Rabu (16/2/2022).

Angka ini melampaui puncak kasus harian yang terjadi pada 14 Juli 2021 di angka 56.757 dan 15 Februari 2022 di angka 57.049.

Diketahui, tambahan kasus Covid-19 hari ini mengalami kenaikan dibanding Selasa (15/2/2022) kemarin, yang berada di angka 57.049 kasus.

Artinya, hari ini terjadi peningkatan kasus sebanyak 7.669 pasien dibandingkan hari Selasa. 

Saat ini, total kasus infeksi corona di Indonesia sebanyak 4.966.046 hingga sore ini.

Baca juga: Dinyatakan Negatif, Warga Wadas Jateng yang Sempat Positif Covid -19 Dipulangkan

Sementara itu, untuk pasien sembuh dari Covid-19 bertambah 25.386 , kini totalnya mencapai 4.375.234 orang.

Berdasarkan data Satgas Penanganan Covid-19, untuk kasus kematian harian tercatat bertambah 167 jiwa.

Sehingga, total kasus kematian akibat Covid-19 di Indonesia sebanyak 145.622 jiwa.

Adapun total kasus aktif di Indonesia sebanyak 445.190 orang.

Dikutip dari situs Kemenkes, total masyarakat yang sudah vaksinasi dosis pertama sebanyak 188.833.480 orang.

Kemudian, sebanyak 137.485.375 dosis kedua telah disuntikkan ke warga.

Untuk vaksinasi Covid-19 dosis ketiga, saat ini sudah disuntikkan ke 7.505.145 warga.

Baca juga: Sulit Akses Telemedisin Kemenkes Ingatkan Lab Segera Input Hasil Pemeriksaan Covid-19, Ini Sanksinya

Luhut: Puncak Kasus Omicron Indonesia Belum Melebihi Delta Sejak 1 Januari 2022

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan menyampaikan kasus Covid-19 varian Omicron di Indonesia belum melampaui Delta pada 2021.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini