News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Stephen Hawking Jalankan Proyek Pencarian Alien

Penulis: Ruth Vania C
Editor: Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Stephen Hawking

TRIBUNNEWS.COM, LONDON - Fisikawan Stephen Hawking baru saja meluncurkan sebuah proyek yang ditujukan untuk misi pencarian keberadaan alien, Senin (20/7/2015) lalu.

Proyek yang dinamakan 'Breakthrough Initiative' itu dibiayai oleh miliuner Rusia, Yuri Milner, dan menjadi misi pencarian alien terbesar yang pernah dilakukan selama ini.

Menggunakan teknologi super canggih, misi ini memakan biaya hingga Rp 1,8 triliun dan akan dibantu oleh teleskop Parkes dan Green Bank.

Keduanya akan digunakan untuk memindai frekuensi radio di jutaan bintang dan 100 galaksi terdekat dengan bumi, demi mencari keberadaan alien.

Hasil dari proyek ini nantinya juga akan dipublikasikan secara bebas, agar publik dapat menyaksikan berbagai penemuan yang akan didapat.

Menurut Stephen, pengarah proyek ini, dirinya cukup yakin bahwa di luar sana ada kehidupan, namun keberadaannya saja yang masih menjadi misteri.

"Ini saatnya berkomitmen untuk mencari jawaban. Kita ini cerdas, pintar, (jadi) kita harus tahu," tutur Stephen, dilansir oleh Sydney Morning Herald.

Pemimpin proyek ini, Lord Martin Rees, mengatakan bahwa proyek tersebut sebenarnya sebuah pertaruhan yang besar, tapi dirinya diyakinkan oleh penemuan sebelumnya yang mulai membuahkan hasil.

'Breakthrough Initiative' akan dimulai Januari 2016 oleh teleskop Green Bank, lalu disusul oleh teleskop Parkes pada September 2016.(Sydney Morning Herald/The Independent)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini