Yang lebih menyakitkan, sanak familinya pun memutuskan hubungan komunikasi dengan mereka.
Tapi hal itu sama sekali tak memengaruhi rasa sayang Elena dan Yury terhadap Darina.
Namun yang paling menyakitkan yakni tidak ada sekolah yang mau menerima Darina.
Sehingga terpaksa Darina pun belajar dari guru yang dipanggil ke rumah sepekan sekali.
Elena dan Yury juga membelikan begitu banyak mainan untuk Darina.
Tapi ini sama sekali tak cukup lantaran yang dibutuhkan Darina adalah teman yang mau bermain dengannya.
Pasangan ini memang dengan susah payah membesarkan dan merawat Darina.
Tapi mereka tak akan pernah menyerah untuk mengupayakan yang terbaik. Termasuk untuk mencari pengobatan supaya Darina memiliki wajah yang normal.
Menurut seorang dokter bedah di Moskow, Darina harus menjalani operasi rekonstruksi wajah dua tahun sekali.
Meski biayanya tak sedikit, namun pasangan ini mampu untuk mengusahakannya untuk membayar perawatan medis. (*)