Pengguna Twitter @redzuanNewsMPB atau bernama Mohd Redzuan Abdul Manap, akun Twitter bercentang biru dan seorang jurnalis dari Malaysia turut membagikan video berdurasi 49 detik.
"Ditegur bapak karena terlalu sering bermain game di ponsel sampai ponselnya diambil, remaja perempuan merajuk dan ingin terjun dari jembatan KM46 Lebuhraya Kuala Lumpur-Karak.
"Namun karena kesigapan petugas, remaja tersebut berhasil diselamatkan," demikian tulisnya pada postingan.
Baca juga: Sedang Nongkrong Didekati Warga, Remaja Ini Malah Todongkan Pistol, Ternyata Buronan Polisi
Video aksi penyelamatan remaja perempuan ini diunggah pada hari Selasa (16/3/2021).
Sampai hari ini, Rabu (17/3/2021) videonya telah disaksikan hampir 100 ribu tayangan.
Beberapa komentar warganet Malaysia.
"budak sekarang lemah, masa aku sekolah dulu phone kena rampas sebab suruh focus study pmr spm okay je, elok je," @redblueblurr95.
"Kesian ibubapa, dah leeer terok cari duit membesarkan anak, tapi bila anak tu buat hal disalahkan pulak kepada ibubapanya. Begitulah teroknya tanggungjawab jadi ibubapa," @paksupencen.
"Ingatlah rakan rakan semua. Pendekatan membesarkan anak zaman dulu dengan zaman sekarang sangat berbeza. Tak boleh nak banding banding kan mental state korang dengan remaja ni. Gila!," @shahrulxr. (Serambinews.com/Syamsul Azman)
Artikel ini telah tayang di serambinews.com dengan judul Dilarang Main Game oleh Ayah, Remaja Perempuan Hampir Terjun dari Jembatan, Begini Aksi Penyelamatan