Penelitian ini akhirnya dianggap sangat berisiko, sehingga pemerintah AS memberlakukan penghentian pendanaan federal pada 2014.
Fauci telah berulang kali membantah bahwa agensinya telah mendanai penelitian itu, baik secara langsung maupun tidak langsung.
Bantahan ini ia tegaskan pada setiap pekerjaan yang disebut untuk mendapatkan keuntungan-fungsi di WIV, termasuk dalam konfrontasi tingkat tingginya dengan anggota parlemen seperti Senator Paul.
Namun, menurut seorang Ahli Biologi Molekuler di Rutgers University, Richard Ebright yang berbicara kepada The Intercept setelah meninjau dokumen itu, penelitian yang didanai untuk EcoHealth ini termasuk pekerjaan merekayasa virus baru dan menguji 'kemampuan virus dalam menginfeksi tikus yang direkayasa untuk menampilkan reseptor tipe manusia pada sel virus'.
Dalam utas Twitter panjang yang diposting setelah kisah ini dibocorkan The Intercept, Ebright melanjutkan dengan berargumen bahwa pekerjaan WIV memang merupakan 'penelitian keuntungan-fungsi seperti yang didefinisikan dalam kebijakan federal'.
Ia juga menyebut Fauci dan pejabat kesehatan tinggi lainnya di AS telah berbohong kepada publik tentang virus itu.
"Dokumen tersebut memperjelas bahwa pernyataan Direktur NIH Francis Collins, dan Direktur NIAID Anthony Fauci, bahwa NIH tidak mendukung penelitian keuntungan-fungsi atau potensi peningkatan patogen pandemi di WIV adalah tidak benar," kata Ebright.
Pengungkapan tersebut telah mendorong sejumlah kritikus Partai Republik untuk menuntut pengunduran diri Fauci, atau bahkan pemecatan langsungnya.
Sementara beberapa tokoh lainnya menyerukan penyelidikan lebih lanjut atas hubungan Fauci dengan penelitian di WIV.
"Hanya beberapa bulan setelah Fauci bersaksi, NIH tidak pernah mendanai penelitian keuntungan-fungsi di laboratorium Wuhan, dokumen yang baru dirilis menunjukkan bahwa ia BERBOHONG dan ada pendanaan yang mengalir ke penelitian itu, Fauci harus dipecat dan keterkaitannya harus segera diselidiki," kata salah satu Senator Republik.
Terlepas dari bantahan Fauci di hadapan publik bahwa agensinya tidak mendanai penelitian keuntungan-fungsi di China, ia telah menyampaikan secara pribadi bahwa pendanaan semacam itu mungkin telah terjadi, seperti yang terungkap dalam kumpulan komunikasi yang dirilis pada bulan Juni setelah permintaan FOIA oleh beberapa media.
Dalam email pada Februari 2020 kepada Wakilnya di NIAID, Hugh Auchincloss, Fauci melampirkan makalah penelitian tentang penelitian keuntungan-fungsi di WIV yang dilakukan oleh EcoHealth Alliance yang keterlibatannya baru diungkapkan 'pada kemudian hari', setelah penulis awalnya 'menghilangkan' sumber pendanaan.
Pesan itu 'bernada desakan' dan memberitahu Auchincloss untuk segera membaca makalah itu dan segera bertemu dengannya.
"Karena penting bagi kita untuk berbicara'," kata Fauci.