News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Sri Lanka Bangkrut

Video Detik-detik Presiden Sri Lanka Melarikan Diri Saat Rumahnya Digeruduk Massa

Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Para pengunjuk rasa yang menuntut pengunduran diri Presiden Sri Lanka Gotabaya Rajapaksa berkumpul di dalam kompleks Istana Kepresidenan Sri Lanka di Kolombo pada 9 Juli 2022. - Presiden Sri Lanka Gotabaya Rajapaksa yang terkepung melarikan diri meninggalkan kediaman resminya di Kolombo sebelum pengunjuk rasa berkumpul untuk menuntut pengunduran dirinya.

TRIBUNNEWS.COM, KOLOMBO  - Ribuan pengunjuk rasa  menyerbu masuk ke kediaman resmi Presiden Sri Lanka Gotabaya Rajapaksa di Kolombo, Sabtu (9/7/2022).

Namun, demonstran tidak bertemu Rajapaksa karena sang presiden telah melarikan diri.

Kantor Perdana Menteri Sri Lanka mengakui Gotabaya Rajapaksa meninggalkan kediaman resminya ketika diserbu oleh pengunjuk rasa.

Presiden Sri Lanka Gotabaya Rajapaksa menyatakan siap mundur dari jabatannya pada 13 Juli mendatang.

Untuk menghindari amukan massa, Presiden telah melarikan diri menggunakan kapal.

Nonton video-nya berikut ini:

Dalam video yang beredar, tampak ada tiga pria membawa koper sambil berlari menuju kapal.

Koper itu diduga berisi barang-barang milik Presiden Sri Lanka yang disebut sudah berada di atas kapal.

Dikutip dari Hindustan Times, video itu diduga diambil di pelabuhan Kolombo.

Tampak dalam video, kapal yang dinaiki Presiden Sri Lanka adalah SLNS Gajabahu.

Baca juga: Kemlu RI Pastikan Seluruh WNI di Sri Lanka dalam Kondisi Aman Pasca Unjuk Rasa Besar-besaran

Demonstran memasuki rumah

Unjuk rasa ribuan demonstran berlangsung beringas.

Para demonstran berjalan memasuki istana Rajapaksa.

Rumah itu dijebol dan mereka memasuki seluruh ruangan rumah bahkan melompat ke kolam.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini