News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Singapura Eksekusi Wanita untuk Pertama Kali dalam 20 Tahun Terakhir karena Perdagangan Heroin

Penulis: Whiesa Daniswara
Editor: Nanda Lusiana Saputri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi hukuman mati - Singapura mengeksekusi wanita untuk pertama kalinya dalam 20 tahun terakhir pada Jumat (28/7/2023). Wanita tersebut didakwa melakukan perdagangan heroin seberat 31 gram.

TRIBUNNEWS.COM - Pemerintah Singapura telah mengeksekusi seorang wanita untuk pertama kalinya dalam 20 tahun terakhir, Jumat (28/7/2023).

Eksekusi tersebut dilakukan karena wanita bernama Saridewi Binte Djamani melakukan perdagangan heroin seberat 31 gram.

Hukuman mati oleh Saridewi Binte Djamani ini telah mendapatkan banyak kecaman, termasuk Amnesty Internasional.

Dalam lamannya, amnesty.org, Amnesty Internasional mengecam atas tindakan pemerintah Singapura yang telah menghukum mati wanita tersebut.

Dalam catatannya, sejak 30 Maret 2022, pemerintah Singapura telah mengeksekusi sebanyak 15 orang karena pelanggaran narkoba.

Yang terbaru, Singapura mengeksekusi Mohd Aziz bin Hussain pada Rabu (26/7/2023), seorang pria Melayu Singapura berusia 56 tahun karena perdagangan 50 gram heroin.

Baca juga: Populer Internasional: Kudeta di Niger - Singapura Kembali Eksekusi Mati Terdakwa Kasus Narkoba

Kemudian, ada Saridewi Binte Djamani, seorang wanita Singapura berusia 45 tahun yang dihukum karena memperdagangkan sekitar 30 gram heroin.

Pihak Amnesty Internasional sudah mendesak pemerintah Singapura untuk menghentikan jadwal eksekusi tersebut.

Namun, pemerintah Singapura tetap melakukan eksekusi terhadap Mohd Aziz bin Hussain dan Saridewi Binte Djamani.

Sementara itu dikutip dari Al Jazeera, Biro Narkotika Pusat Singapura mengatakan, Djamani telah diberikan proses hukum penuh berdasarkan hukum.

Djamani, kata biro tersebut, memiliki akses ke penasihat hukum selama proses berlangsung.

Baca juga: Dalam Seminggu, Singapura Eksekusi Seorang Pria karena Narkoba, Satu Wanita Menanti Nasib yang Sama

Sempat Ajukan Banding

ilustrasi hukuman mati (net)

Mengutip Wake Up Singapore, diketahui Djamani didakwa telah memiliki 30,72 gram diamorfin untuk tujuan perdagangan manusia.

Di persidangan, dia berpendapat sebagian besar diamorfin tidak dimaksudkan untuk diperdagangkan.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini