TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini sejumlah peristiwa terbaru dalam perang Rusia-Ukraina yang telah memasuki hari ke-700 pada Rabu (24/1/2024).
Sebuah karya dokumenter berjudul "20 Days in Mariupol", yang disutradarai oleh Mstyslav Chernov telah dinominasikan untuk film dokumenter terbaik di OSCAR.
Film dokumenter tersebut merangkum tentang kota Mariupol di Ukraina yang terkepung selama invasi Rusia.
Kisah para jurnalis internansional yang tetap tinggal di sana setelah operasi skala penuh Presiden Vladimir Putin, juga ada di dalam "20 Days in Mariupol".
Update Perang Rusia-Ukraina Hari ke-700
- Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky, mengatakan setidaknya 18 orang tewas dan lebih dari 130 lainnya luka-luka dalam serangan udara besar-besaran Rusia di Ukraina pada Selasa (23/1/2024).
Serangan udara sebagian besar menargetkan dua kota terbesar, yakni ibu kota Kyiv dan Kharkiv di timur.
Zelensky mengatakan lebih dari 200 lokasi terkena dampak, termasuk 139 tempat tinggal.
- Asisten Menteri Pertahanan Pentagon, Celeste Wallander, mengklaim militer Rusia sedang melakukan serangan pengintaian dengan rentetan rudal dan drone dalam upaya menemukan kelemahan pertahanan Ukraina.
Agresi ini terjadi ketika bantuan keamanan dari Amerika Serikat (AS) terikat di Kongres.
- Perdana Menteri (PM) Hongaria, Viktor Orbán, mengaku telah mengundang Perdana Menteri Swedia untuk mengunjungi dan merundingkan negaranya untuk bergabung dengan aliansi militer NATO.
Sebagaimana diketahui, proses ini telah beberapa waktu ditunda oleh Hongaria dan Turki.
Baca juga: Perang Rusia-Ukraina Hari ke-699: Rusia Bentrok dengan AS di DK PBB
Parlemen Turki melakukan pemungutan suara untuk menerima Swedia sebagai anggota NATO pada Selasa (23/1/2024).
- Menteri Pertahanan AS, Lloyd Austin, muncul ke publik untuk pertama kalinya, setelah ia dirawat di rumah sakit karena menjalani pengobatan kanker.
"Keamanan seluruh komunitas internasional dipertaruhkan dalam perjuangan Ukraina. Saya semakin bertekad untuk bekerja dengan sekutu dan mitra kami untuk mendukung Ukraina dan menyelesaikan pekerjaan," kata Austin, dikutip dari The Guardian.