"Kami, di garis depan perlawanan, telah memasuki tahap baru yang akan bergantung pada reaksi musuh yang harus menunggu balas dendam dari seluruh rakyat terhormat bangsa," tambahnya.
Hamas dan Hizbullah Pantang Mundur
Sekjen Hizbullah, Nasrallah, menegaskan Hizbullah dan Hamas tidak mungkin menyerah setelah pembunuhan Fuad Shukr dan Ismail Haniyeh.
Dia mengumumkan kembalinya Hizbullah ke konfrontasi di perbatasan, mulai Jumat (2/8/2024) pagi, setelah ketenangan selama dua hari terakhir.
Sejak 8 Oktober 2023, Hizbullah menyatakan bergabung dengan perlawanan membela rakyat Palestina yang menghadapi agresi Israel di Jalur Gaza dan Tepi Barat.
Hizbullah berjanji akan berhenti menyerang perbatasan jika Israel menghentikan serangan militernya di Jalur Gaza.
Militer Israel beralasan bahwa serangan Israel yang membunuh Fuad Shukr adalah respon terhadap jatuhnya rudal di lapangan bola di Majdal Shams, Dataran Tinggi Golan (Suriah) yang diduduki Israel, pada Sabtu (27/7/2024), yang menewaskan 12 orang sekte Druze Suriah.
Israel menuduh Hizbullah menembakkan rudal ke lapangan itu, sementara Hizbullah menolak tuduhan Israel.
Jumlah Korban di Jalur Gaza
Sementara itu, Israel masih melancarkan agresinya di Jalur Gaza, jumlah kematian warga Palestina meningkat menjadi lebih dari 39.400 jiwa dan 90.996 lainnya terluka sejak Sabtu (7/10/2023) hingga Selasa (30/7/2024), dan 1.147 kematian di wilayah Israel, dikutip dari Anadolu Agency.
Sebelumnya, Israel mulai membombardir Jalur Gaza setelah gerakan perlawanan Palestina, Hamas, meluncurkan Operasi Banjir Al-Aqsa pada Sabtu (7/10/2023) untuk melawan pendudukan Israel dan kekerasan di Al-Aqsa sejak tahun 1948.
Israel memperkirakan kurang lebih ada 120 sandera yang hidup atau tewas dan masih ditahan Hamas di Jalur Gaza, setelah pertukaran 105 sandera dengan 240 tahanan Palestina pada akhir November 2023.
Sementara itu, lebih dari 21.000 warga Palestina yang masih berada di penjara-penjara Israel, menurut laporan Yedioth Ahronoth pada awal Juli 2024.
(Tribunnews.com/Yunita Rahmayanti)
Berita lain terkait Konflik Palestina vs Israel