Qaani dan Soleiman sudah berteman sejak 1982.
Pertemanan mereka dimulai saat terjadi berbagai konflik di Timur Tengah pada era 80-an.
Dalam sebuah wawancara pada 2015, Qaani sempat mengomentari kedekatannya dengan Soleimani.
Ia mengatakan bahwa peranglah yang membuat hubungan keduanya makin erat.
"Kita adalah kawan perang, dan peranglah yang membuat kita berteman," katanya.
Qaani dan Soleimani pernah terlibat dalam berbagai operasi militer bersejarah di Timur Tengah.
Beberapa di antaranya, seperti operasi Ashura (1984) Valfajr VIII (April 1986), Karbala I (1986), Nasr VIII (1987), dan operasi Karbala V (1987).
Adapun pasukan Quds adalah bagian dari Korps Garda Revolusi Iran yang bertanggung jawab atas operasi militer dan intelijen di luar negeri, termasuk hubungan dengan milisi sekutu Iran seperti Hizbullah.
Selain Qaani, seorang komandan Pengawal Revolusi Iran, Brigadir Jenderal Abbas Nilforoushan, juga dilaporkan tewas bersama Nasrallah dalam serangan Israel di Dahiyeh pada 27 September.
Biodata
Nama: Esmail Qaani
Jabatan/Posisi: Brigadir Jenderal Iran di Korps Garda Revolusi Iran dan Komandan Pasukan Quds
Tanggal Lahir: 8 Agustus 1957
Umur: 67 tahun
Tempat Lahir: Masyhad, Iran
Pendidikan: Imam Ali Officers' Academy (1981)
(Tribunnews.com, Andari Wulan Nugrahani)