News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Konflik Palestina Vs Israel

Tyre, Situs UNESCO di Lebanon, Berubah bak Kota Hantu, Ditinggal Turis setelah Digempur Jet Israel

Penulis: Namira Yunia Lestanti
Editor: Febri Prasetyo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tyre, Cagar UNESCO di Lebanon dibombardir Israel, Video menunjukkan awan asap hitam besar mengepul dari daerah pinggir laut yang hanya berjarak 500 meter dari reruntuhan cagar budaya Romawi yang terdaftar sebagai Warisan Dunia UNESCO.

Pantai Tyre yang biasanya dipadati wisatawan yang ingin mengikuti konservasi penyu laut bertelur di kini berubah sepi sejak militer Israel memperingatkan adanya invasi.

Pelabuhan Tyre yang biasanya ramai dengan aktivitas nelayan membawa hasil tangkapan mereka untuk dijual ke pedagang sekarang sepi. Beberapa nelayan muncul, terlihat tidak menangkap ikan, melainkan untuk memeriksa kapal mereka.

Toko-toko dan restoran tutup, dan lemari es yang biasanya menyimpan ikan segar kini kosong dan dimatikan.

Salah seorang warga Lebanon, Wael Farraj mengatakan bahwa dia dan keluarganya telah melarikan diri sebagai tanggapan atas perintah evakuasi.

"Rumah kami telah runtuh, kami membawa anak-anak, mengambil apa pun yang bisa kami ambil," katanya kepada kantor berita BBC International.

“Alhamdulillah, kami semua baik-baik saja, tidak ada yang terluka akibat ledakan itu,” tambahnya

Diperkirakan seperempat populasi Lebanon atau lebih dari 1,2 juta orang, telah mengungsi di seluruh negeri. Mereka terpaksa mengungsi  karena Israel yang terus melanjutkan kampanye militernya terhadap Hizbullah.

Imbas serangan brutal Israel, Tyre kini menjadi simbol dari kehancuran yang meluas akibat perang, dengan warganya yang tersisa hanya berharap bahwa perdamaian segera datang.

(Tribunnews.com/ Namira Yunia)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini