Produk palsu dapat dicurigai dari harganya yang terlampau murah.
"Harus dipastikan apakah wujudnya sama dengan produk aslinya, apakah ada yang janggal, kalau terlampau murah itu patut dicurigai barang palsu," kata Dewi.
Dewi mengingatkan, yang perlu dilakukan ketika berbelanja produk farmasi adalah mengecek KLIK.
Pertama, kemasan, apakah rusak atau tidak layak. Kemudian label, yang memberi informasi kandungan serta kegunaan produk.
Setelah itu izin, harus tercantum dalam kemasan izin dari BPOM RI. Terakhir, tanggal kedaluwarsa harus dipastikan belum lewat.
BERITA REKOMENDASI