TRIBUNNEWS.COM - Meditasi di pagi hari memberi perasaan tenang, damai, dan seimbang yang dapat bermanfaat bagi kesejahteraan emosional dan kesehatan tubuh secara keseluruhan.
Dikutip dari yogabasics.com, meditasi dapat dilakukan kapanpun dan dimanapun.
Namun, akan lebih baik jika dilakukan di pagi hari sebelum memulai segala aktivitas.
Meditasi di pagi hari dapat membuat pikiran Anda lebih tenang dan terfokus.
Baca juga: Manfaat Kayu Manis untuk Kesehatan, Mengurangi Risiko Obesitas hingga Mengontrol Gula Darah
Baca juga: Manfaat Teh untuk Menurunkan Risiko Penyakit Jantung, Konsumsi Minimal 3 Kali Seminggu
Beberapa penelitian juga telah menunjukkan, orang yang bermeditasi di pagi hari lebih bahagia dan lebih sehat daripada mereka yang tidak bermeditasi.
Mengutip dari mayoclinic.org, meditasi awalnya dimaksudkan untuk membantu memperdalam pemahaman tentang kekuatan sakral dan mistik kehidupan.
Saat ini, meditasi juga digunakan untuk relaksasi dan pengurangan stres karena dapat menghasilkan keadaan relaksasi yang dalam dan pikiran yang tenang.
Manfaat Meditasi
Berikut ini manfaat meditasi di pagi hari bagi kesehatan yang dikutip dari healthline.com:
Mengurangi Stres
Pengurangan stres adalah salah satu alasan paling umum orang mencoba meditasi.
Satu ulasan menyimpulkan bahwa meditasi sesuai dengan reputasinya. yakni untuk mengurangi stres.
Biasanya, stres mental dan fisik menyebabkan peningkatan kadar hormon stres kortisol.
Ini menghasilkan banyak efek berbahaya dari stres, seperti pelepasan bahan kimia inflamasi yang disebut sitokin.