News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilpres 2024

Berhasil Benahi PSSI, Erick Thohir Berpotensi Dapat Dukungan Besar Jadi Cawapres

Penulis: Hasanudin Aco
Editor: Wahyu Aji
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir saat melakukan konferensi pers terkait persiapan Piala Dunia U-17 di Menara Danareksa, Jakarta, Selasa (25/7/2023).

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum atau Ketum PSSI Erick Thohir baru-baru ini mendapatkan apreasisasi tinggi dari masyarakat berkat berhasil membenahi PSSI ke arah lebih baik.

Kepuasan masyarakat tersebut membuat menteri andalan dan kepercayaan Jokowi ini meraih banyak dukungan untuk maju sebagai calon wakil presiden (cawapres 2024).

Menurut data survei LSI periode 3-9 Agustus 2023, 88,6 persen masyarakat puas terhadap kinerja Erick Thohir dalam membenahi PSSI.

Catatan keberhasilan Erick Thohir dalam menjalankan amanat sebagai Ketua Umum PSSI tersebut berpotensi membuat gelombang dukungan besar untuk maju pada kontestasi Pilpres 2024.

"Melihat publik puas terhadap kinerja Erick Thohir sebagai Ketum PSSI, itu potensial jadi daya tarik baginya untuk bekal maju di 2024 jadi Cawapres," kata Direktur Eksekutif Parameter Politik, Adi Prayitno, Selasa (22/08/2023). 

Melihat rekam jejak selamam memimpin PSSI, eks Presiden Inter Milan ini berhasil membuat Timnas mempersembahkan mendali emas di ajang SEA Games Kamboja 2023 lalu. Kemudian, Erick Thohir juga melakukan transformasi besar-besar di tubuh PSSI dan manajemen kompetisi sepak bola Indonesia dengan melibatkan profesional internasional. 

Keberhasilan Indonesia mendapatkan kepercayaan dari FIFA untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia u-17 juga turut menambah daftar keberhasilan Erick Thohir selama memimpin PSSI. Berkat keberhasilan tersebut, dukungan terhadap Erick Thohir terus datang bergelombang.

Menurut Adi, kepercayaan dari masyarakat ini bisa menguatkan elektoral Erick Thohir untuk Pilpres 2024 nantinya. Apalagi terbaru, ia berhasi membenahi PSSI yang dinilai sebagian memberi dukungan untuk Erick.

Baca juga: Jadi Pilihan Jokowi, Erick Thohir Disebut Cawapres Terkuat

"Karena sebagian besar penggemar bola sangat mengapresiasi kinerja Erick dan beri dukungan," pungkas Adi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini