"Tentu lampu hijau di publik yang sudah disampaikan teman-teman PDIP ini akan jadi pembahasan bagi kami untuk menentukan langkah berikutnya," kata Jansen dalam keterangannya, Rabu (6/9/2023).
Kendati begitu kata Jansen, sejauh ini pihaknya masih terus melakukan konsolidasi di internal partai.
Setelah sebelumnya Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengumpulkan pengurus DPP Demokrat, kekinian, giliran para ketua DPD Demokrat se-Indonesia yang dikumpulkan oleh AHY.
"Jadi di internal, sekarang kita semua sedang bekerja membahas untuk melangkah kerjasama yang baru ini," ujar dia.
Secara finalnya Jansen menyatakan, belum ada keputusan apapun yang ditetapkan oleh Partai Demokrat.
Namun, dirinya meyakini, jika memang partai berlogo mercy itu bergabung dengan PDIP, maka akan menunjukkan arah yang baik bagi politik bangsa Indonesia.
"Tapi prinsipnya jika kerjasama ini (Demokrat dan PDIP) terjadi, hasilnya akan sangat baik untuk publik, masyarakat dan bangsa kita," tukas dia.