Hermawi mengatakan, para advokat yang telah menawarkan diri itu sebagian besar mantan aktivis 'Cipayung.'
Termasuk mereka yang berlatar belakang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII), organisasi yang membesarkan nama Muhaimin, maupun Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) yang membesarkan nama Anies.
Hermawi juga mengatakan, pihaknya telah menunjuk mantan Jaksa Agung, Muhammad Prasetyo dan eks jaksa, Edwin Pamimpin Situmorang menjadi bagian dalam dewan pengarah tim hukum.
Mereka pernah menjadi kader Nasdem dan diklaim Hermawi, mereka sudah mengonfirmasi diri untuk ambil bagian.
Sementara itu, PKB dan NasDem mengaku masih menantikan PKS untuk bergabung.
Mereka juga berjanji PKS akan dilibatkan bila sudah bergabung.
Baca juga: Cak Imin Menanti Sikap Majelis Syuro PKS soal Nasibnya Jadi Cawapres Anies
Kapan Kubu Prabowo Umumkan Tim Pemenangan
Bila koalisi pengusung Ganjar dan Anies sudah mulai mengumumkan tim pemenangannya, berbeda halnya dengan kubu Prabowo.
Hingga berita ini diturunkan, pihak dari koalisi pengusung Prabowo belum membentuk tim pemenangan.
Waketum PAN Viva Yoga Mauladi mengatakan, tim pemenangan Prabowo akan dibentuk dalam waktu dekat.
Sayangnya, ia tidak menyebutkan rinci kapan waktunya.
"Iya dalam waktu yang tidak lama lagi," ujarnya.
Viva tidak khawatir tinggal Koalisi Indonesia Maju yang belum membentuk tim pemenangan.
(Tribunnews.com/Sri Juliati/Fersianus Waku/Fransiskus Adhiyuda Prasetia) (Kompas.com)