News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilpres 2024

Alasan Projo Dukung Capres Prabowo Subiato di Pilpres 2024: Berani dan Punya Nyali

Penulis: Rina Ayu Panca Rini
Editor: Erik S
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ketua Umum Projo, Budi Arie saat ditemui awak media sebelum acara Rakernas Projo VI di Indonesia Arena GBK, Senayan, Jakarta, Sabtu (14/10/2023).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rina Ayu

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA --Ketua Relawan Pro Jokowi (Projo) Budi Arie Setiadi mengungkapkan alasan pihaknya memberikan dukungan kepada calon presiden Prabowo Subianto.

"Kami dari Projo sepakat untuk mendukung Bapak Prabowo Subianto calon Presiden Republik Indonesia pada pilpres 2024 mendatang," kata Budi Arie di kediaman Prabowo di Jakarta, Sabtu (14/10/2023).

Pihaknya berkesimpulan kriteria yang dimaksud Jokowi dalam pidato pembukaan rakernas tertuju pada sosok Ketua Umum Partai Gerindra

Baca juga: Prabowo Terima Dukungan Projo di Pilpres 2024, Sebut sebagai Kehormatan hingga Sebuah Awal

"Kami dari Projo menyimpulkan bahwa calon yang dimaksud (Pak Jokowi) adalah Bapak Prabowo Subianto," ujar dia.

Menurut Budi Arie, karakter berani, punya nyali serta memiliki komitmen untuk terus memajukan Indonesia dan mensejahterakan rakyat serta tidak mudah menyerah pantang menyerah cocok dengan Prabowo Subianto.

"Karena itulah kita mulai hari ini kita akan sama-sama berjuang bersama karena bangsa Indonesia ini milik semua golongan dan kita harus respect terhadap siapapun rasa hormat karena itu dengan dukungan dari seluruh rakyat kita sama-sama memenangkan Pak Prabowo Subianto sebagai Presiden Republik Indonesia 2024," jelas menkominfo ini.

Prabowo Subianto pun mengungkapkan rasa terima kasih atas dukungan Projo.

Ia mengatakan, dukungan yang diberikan sebagai sebuah kehormatan dan amanah.

Baca juga: Airlangga Hartarto Bersama Ketua Umum Parpol KIM Hadiri Rakernas Projo

"Sebuah kehormatan bagi saya, sebuah kehormatan besar kepercayaan yang saudara-saudara berikan kepada saya. Saya terima sebagai amanah, saya terima sebagai penugasan sebagai penugasan mulia untuk berbakti kepada negara dan bangsa adalah suatu penugasan mulia," ungkap dia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini