News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilpres 2024

Daftar Jenderal Purnawirawan Polri yang Hadiri Deklarasi Prabowo-Gibran di Indonesia Arena Pagi Tadi

Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Calon wakil presiden (cawapres) dari Koalisi Indonesia Maju (KIM), Gibran Rakabuming Raka melakukan orasi politik perdana saat sapa relawan Prabowo-Gibran di Indonesia Arena GBK, Jakarta, Rabu (25/10/2023) pagi.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pasangan calon presiden Prabowo Subianto dan calon wakil presiden Gibran Rakabuming Raka mendapatkan dukungan dari sejumlah kalangan.

Tak kecuali dari para jenderal purnawirawan Polri.

Bahkan ada para mantan Kapolri hingga mantan Wakapolri yang kini berada di barisan Prabowo-Gibran.

Mereka pun terlihat saat Prabowo-Gibran menyapa para relawan di Indonesia Arena, GBK, Rabu (25/10/2023).

Pertemuan itu berlangsung sebelum Prabowo dan Gibran mendaftarkan diri ke KPU.

Mereka datang secara langsung berbaur dengan sejumlah relawan yang lain.

Tiga purnawirawan Polri yang hadiri deklarasi Prabowo-Gibran di Indonesia Arena GBK, Jakarta, Rabu (25/10/2023) pagi.

Dalam acara itu, jenderal purnawirawan yang hadir adalah mantan Kapolri Jenderal (Purn) Sutarman, mantan Kabaharkam Komjen (Purn) Condro Kirono, dan mantan Wakapolri Komjen (Purn) Komjen Ari Dono Sukmanto.

Selain itu, ada pula mantan Kabaharkam Komjen (Purn) Condro Kirono dan mantan Sestama Lemhannas Komjen (Purn) M Iriawan.

Selain mereka, ada pula dua mantan Kapolri yang turut mendukung Prabowo-Gibran.

Mereka adalah mantan Kapolri Jenderal (Purn) Sutanto dan mantan Kapolri Jenderal (Purn) Idham Azis.

Baca juga: Jadi Ketua Tim Pemenangan Prabowo-Gibran, Rosan Roeslani Mundur sebagai Wakil Komisaris Pertamina

Saat mendaftar ke KPU, Prabowo menyampaikan terima kasih kepada tiga mantan Kapolri yang telah hadir membantu.

Termasuk, kepada sejumlah jenderal purnawirawan TNI yang turut hadir.

"Saya juga ucapkan terima kasih kepada tokoh-tokoh nasional, senior-senior yang hadir. Hadir ada Jenderal Wiranto, Marsekal Udara Imam Syafaat. Tiga mantan Kapolri, Jenderal Polisi Sutarman, Jenderal Polisi Idham Azis, Jenderal Polisi Sutanto," kata Prabowo usai mendaftar di KPU, Jakarta Pusat, Rabu (25/10/2023).

Rencananya, Prabowo-Gibran bakal melakukan tes kesehatan pada Kamis (26/10/2023) besok sebagai tindak lanjut dari pendaftaran di Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI.

Tes kesehatan bakal dilakukan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta.

Hal itu disampaikan oleh Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari usai menerima berkas pendaftaran Prabowo-Gibran di kantornya.

“Bakal paslon akan dilakukan pemeriksaan kesehatan untuk bakal paslon pak Prabowo dan mas Gibran akan dilakukan besok hari Kamis 26 Oktober, jam 7 pagi hadir di RSPAD Gatot Soebroto,” tutup Hasyim.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini