News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilpres 2024

Gaya Eksentrik Galih Ginanjar dalam Iring-iringan Prabowo-Gibran ke KPU

Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Willem Jonata
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Momen Galih Ginanjar ikut iring-iringan Prabowo-Gibran ke KPU, Menteng, Jakarta Pusat, menggunakan baju tokoh pewayangan, Rabu (25/10/2023).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Galih Ginanjar ikut memeriahkan iring-iringan pasangan capres dan cawapres Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka saat mendaftar sebagai kontestan Pilpres 2024 ke KPU RI, Rabu (25/10/2024).

Penampilan eks kekasih Barbie Kumalasari tersebut tak biasa. Ia mengenakan kostum tokoh wayang Bima.

Tak sendiri. Ada pula Tessa Mariska yang mengenakan kostum tokoh pewayangan, Drupadi.

"Jadi kedatangan saya bersama rekan-rekan Pandawa Lima mau ikut mengantarkan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming mendaftar ke KPU," kata Galih Ginanjar, Rabu (25/10/2023).

Kemudian Galih menjelaskan alasan mereka rela untuk bergaya tokoh pewayangan ketika mengantarkan Prabowo-Gibran ke KPU.

Ikut iring-iringan Prabowo-Gibran ke KPU, Menteng, Jakarta Pusat, menggunakan baju tokoh pewayangan, Rabu (25/10/2023).

Galih lantas mengungkapkan sosok Prabowo yang diyakini mampu untuk melanjut tongkat komando Joko Widodo. 

"Prabowo itu negarawan hebat. Kalau Gibran ini adalah sosok muda yang menginspirasi. Dia mau bergerak ke politik di usianya yang masih muda," jelas Galih Ginanjar.

"Gibran menginspirasi anak muda udah saatnya tergerak hatinya berbuat kebaikan," sambungnya.

Baca juga: Gibran Rakabuming Jadi Cawapres Prabowo, Golkar Ungkap Komunikasi KIM dengan PDIP Tetap Baik

Kemudian Tessa menilai memilih Gibran sebagai cawapres dirasa tepat untuk merangkul generasi muda Tanah Air.

"Pak Prabowo dari generasi yang senior, sementara Gibran mewakili generasi muda. Jadi pasangan yang pas banget," ungkap Tessa Mariska.

Dalam kirb Prabowo-Gibran, Sekjen Pandawa Lima, Ryano Panjaiyan memastikan telah menurunkan kurang lebih dari dua ribu anggotanya untuk mengantar capres dan cawapres untuk mendaftarkan ke KPU.

Dengan demikian Ryano memastikan Prabowo-Gibran bakal memang dalam pemilihan presiden (Pilpres) kali ini.

"Pasangan ini saya yakin bisa memajukan Indonesia dan meneruskan program-program pak Jokowi yang ada untuk kedepannya," kata Ryano Panjaitan.

"Maka dari itu, kami yakin dan berharap Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming bisa memajukan Indonesia jika terpilih," tandasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini