TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Juru bicara Anies Baswedan, Billy David Nerotumilena meyakini, Anies tentu bisa membangun stadion bertaraf internasional di Medan, Sumatera Utara, dengan rekam jejak dan pengalamannya saat membangun Jakarta International Stadium (JIS).
“JIS adalah salah satu keberhasilan janji politik yang teruji, terukur dan tertunaikan. Aspirasi masyarakat Jakarta, khususnya suporter dapat diwujudkan oleh komitmen yang kuat Gubernur Anies dan jajaran penerintahan, serta kolaborasi banyak pihak,” katanya, Jumat (4/11/2023).
Pernyataan Billy ini merujuk rencana Anies yang akan membangun stadion bertaraf internasional di Medan, saat ia terpilih jadi presiden.
Baca juga: Tudingan Konflik Rempang Dicampuri Intelijen Asing, Jubir Anies: Baiknya Percepat Proses Mediasi
“Insya Allah di Sumut ini juga nantinya kita akan bangun stadion yang bagus untuk seluruh warga Sumut. Di Jakarta punya namanya Jakarta International Stadium. Mau tidak di Sumut ada stadion sepakbola yang bagus? Mau tidak? Insya Allah nanti dibangun stadion kelas FIFA di Sumut," ujar Anies di Gedung Majelis Adat Budaya Melayu Indonesia (MABMI) Langkat, Kamis (3/11/2023).
Billy menegaskan, Kota Metropolitan lainnya, seperti Medan juga harus memiliki stadion bertaraf internasional. Bukan hanya untuk kepentingan olahraga, namun juga sebagai infrastruktur publik yang bersifat rekreatif.
“Stadion ini bukan hanya untuk industri olahraga, namun juga untuk industri hiburan, seperti konser musik. Medan juga punya PSMS Medan, klub legendaris yang memiliki barisan suporter fanatik,” ujarnya.
Baca juga: Jubir Anies Mempertanyakan Tudingan Kasus Rempang Dipengaruhi Asing
Ia menambahkan, talenta-talenta pesepakbola juga tidak pernah berhenti lahir dari daerah Sumatera Utara. Karakter yang hampir sama seperti di Jakarta. Oleh karena itu, lanjutnya, selain Stadion Teladan, sudah waktunya Medan punya stadion berkelas dunia yang membanggakan.
“Medan juga bisa menjadi simbol bagaimana semangat olahraga dari bagian barat Indonesia, terus menyala dan menghadirkan banyak prestasi gemilang,” kata Billy.
Sebagai kota metropolitan, sambungnya, Medan juga sangat potensial menjahit simpul kolaborasi antar semua elemen masyarakat baik pemerintah, swasta atau sumber pendanaan lain, untuk saling mendukung dalam membangun sebuah stadion berkelas internasional.
“Dengan pengalaman yang Anies Baswedan kerjakan untuk membangun JIS, tentu akan menjadi template dalam mewujudkan dan mengakselerasi kerinduan pecinta sepakbola di Medan akan hadirnya stadion bertaraf internasional,” tandasnya. (***Matheus***)
Baca juga: Anggota DPD asal Sumut Ini Senang Anies Janji Bangun Stadion Berstandar FIFA di Sumut