Poin ketiga, Mahfud memohon maaf apabila selama menjabat sebagai Menko Polhukam ada pekerjaan yang tidak dilaksanakan secara baik.
"Ketiga, saya mohon maaf kepada beliau kalau memang ada masalah-masalah yang kurang saya laksanakan dengan baik," ujar dia.
Lebih lanjut, Mahfud menyebut Jokowi menyambutnya secara positif.
Ia mengungkapkan tidak ada ketegangan dalam pertemuannya dengan Jokowi.
"Alhamdulillah Bapak Presiden sama dengan saya. Kita bicara dari hati ke hati dan penuh kekeluargaan dan sama-sama tersenyum."
"Tidak ada ketegangan ataupun kita tersenyum gembira bercerita masa lalu ketika kita mulai bekerja," pungkasnya.
(Tribunnews.com/Pravitri Retno W/Reza Deni)