Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Azizi Asadel atau akrab disapa Zee JKT48 untuk pertama kali ikut dalam pemilihan umum.
Tahun ini, putri dari artis sinetron Fadli Akhmad berusia 19 tahun dan mendapat pengalaman perdana untuk menyoblos.
Dalam unggahan di media sosial twitter atau X miliknya, pemeran Ancik dalam film Ancik 1995 itu belajar nyoblos dari video di TikTok.
Baca juga: Arbani Yasiz Sempat Takut Dipasangkan Zee JKT48 untuk Film Ancika 1995
"Jujur sebelum nyoblos beberapa hari ini aku liat tutorial di tiktok," ujar Zee JKT48 dikutip Tribunnews.com, Rabu (14/2/2024).
Tak hanya itu saja cuitan Zee yang baru pertama kali ikut serta dalam pemungutan suara.
Zee mengaku kaget ketika berada di TPS rupanya tak hanya memilih calon presiden namun ada beberapa caleg yang dipilih.
"Aku pikir milih presiden ajaa tau-taunya ko banyak yang harus dipilih," katanya.
Zee juga sempat berkelakar dalam cuitannya, ia penasaran soal cara melipat kertas suara jika dilakukan seperti melipat origami.
"Kalo lipet kertas pemilunya kayak origami tetep sah gak suaranya?