TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sejumlah lembaga survei yang terdaftar di KPU mempublikasikan hitung cepat atau quick count Pemilu 2024 sejak pukul 15.00 WIB, hari ini, Rabu (14/2/2024).
Salah satu lembaga yang menggelar quick count adalah Litbang Kompas.
Data pukul 15.30 WIB, dengan jumlah data yang sudah masuk 48.60 persen memperlihatkan paslon nomor urut 02 Prabowo-Gibran unggul.
Berikut hasilnya :
Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar: 22.69 persen
Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka: 59.94 persen
Ganjar Pranowo-Mahfud Md: 17.37 persen
Sebagai informasi hasil quick count ini bukan hasil resmi Pemilu 2024 dari KPU.
KPU akan mengumumkan hasil resmi dari rentang waktu 15 Februari hingga 20 Maret 2024 mendatang.