News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilpres 2024

TKN Harap 50 Persen Porsi Kabinet Prabowo-Gibran Diisi Anak Muda, dari Dubes hingga Direktur BUMN

Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Wahyu Gilang Putranto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka - TKN Prabowo-Gibran mengharapkan 50 persen porsi kabinet pasangan calon nomor urut Prabowo-Gibran nantinya bisa diisi oleh anak-anak muda.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Komandan TKN Pemilih Muda Prabowo-Gibran, Arief Rosyid Hasan mengharapkan 50 persen porsi kabinet pasangan calon nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka nantinya bisa diisi oleh anak-anak muda.

Arief mengatakan bahwa Gibran yang merupakan keterwakilan dari anak muda menjadi alasannya. Dengan begitu, komposisi menteri pun diharapkan bisa diisi oleh anak-anak muda.

"Tentu di bawah kepemimpinan Pak Prabowo, ketika menggandeng mas Gibran, komposisi wapres nya aja udah 50 persen 50 persen dengan presiden kan," kata Arief saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta, Minggu (25/2/2024).

Arief menuturkan nantinya para anak-anak muda itu bisa ditempatkan pada posisi strategis saat pemerintahan Presiden Prabowo-Gibran. Selain jabatan menteri, mereka juga bisa ditempatkan pada jabatan duta besar hingga direktur dan komisaris BUMN.

"Mudah-mudahan kabinetnya, struktur yang lain ada lembaga, dubes juga mungkin, mungkin juga. Mudah-mudahan nanti misalnya direktur dan komisaris BUMN juga bisa berpihak kepada lebih besar lagi kepada anak-anak muda," katanya.

Lebih lanjut, Arief pun mengungkit pernyataan Gibran yang menyatakan banyak masalah zaman now yang harus dicari solusi dengan zaman now. Solusi itu bisa diselesaikan oleh anak-anak muda.

"Jadi kita berharap tentu saja lebih besar porsinya karena tadi, kata mas Gibran itu masalah jaman now harus didekati dengan solusi jaman now. Solusi jaman now mungkin bisa dipikirkan oleh mereka yang berusia muda," katanya.

"Sehingga mereka memahami apa yang menjadi kebutuhan, apa yang menjadi perkembangan zaman, apa yang menjadi dinamika sehingga kalau ditanya sih mudah mudahan fifty fifty," tutupnya.

Baca juga: Temui SBY di Cikeas, TKN Sebut Prabowo juga Berpeluang Temui Megawati Soekarnoputri

Update Real Count KPU

Sementara itu hingga saat ini penghitungan suara masih berlangsung di Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Hingga Minggu (25/2/2024) pukul 18.00 WIB, jumlah suara yang masuk sebanyak 633.078 dari 823.236 Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Total surat suara sudah masuk ke penghitungan atau real count mencapai 76,90 persen.

Lantas, seperti apa perolehan suara para Capres-Cawapres 2024, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN), Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka (Prabowo-Gibran), dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD (Ganjar-Mahfud).

Berikut hasilnya yang disusun berdasarkan nomor urut capres:

- Anies-Muhaimin: 24,4 persen (30.672.131)

- Prabowo-Gibran: 58,84 persen (73.952.073)

- Ganjar-Mahfud: 16,76 persen (21.058.360)

(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini