News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilkada Serentak 2024

PKB Ragukan Status Keanggotaan Sandiaga Uno di PPP, Amir Uskara: Dia Punya KTA, Aktif di Partai

Penulis: Rizki Sandi Saputra
Editor: Acos Abdul Qodir
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kabaparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno.

Laporan Reporter Tribunnews.com, Rizki Sandi Saputra 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Ketua Umum DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Amir Uskara menjawab keraguan Wakil Sekjen PKB Syaiful Huda terkait status keanggotaan Sandiaga Salahuddin Uno di PPP.

Amir menyatakan, Sandiaga Uno memiliki Kartu Tanda Anggota (KTA) PPP dan aktif di partai pimpinan M Mardiono tersebut.

"Loh kan ada KTA-nya, dia aktif kok di partai," kata Amir saat ditemui usai kunjungan ke DPP PAN, Jakarta, Rabu (3/7/2024).

Dalam kesempatan ini, Amir juga turut menjelaskan PPP saat ini sudah menjalin komunikasi dengan partai politik manapun untuk pengusung Sandiaga Uno.

Dan PPP juga sudah menjalin komunikasi dengan partai yang memberikan sinyal mendukung Sandiaga Uno di Pilkada Jawa Barat.

"Kami semua, sementara jalan semua, karena di Jabar juga lagi ada yang minta kami jalan komunikasikan hal itu. Sekali lagi, peluang yang kami lihat," ujar dia.

Baca juga: Perjalanan Kasus Asusila Ketua KPU Hasyim Asyari Hingga Akhirnya Dipecat: Sering Diperingatkan DKPP

Kendati demikian kata Amir, sejauh ini pihaknya belum bisa memastikan di provinsi mana majunya Sandi Uno. 

Menurut Amir Uskara, Sandiaga Uno memiliki sinyal didukung di Pilkada Jawa Timur.

"Kita lagi lihat nih peluangnya dimana, karena ada juga yang menawarkan maju Jawa Timur jadi kita lagi lihat ini peluang Pak Sandi bisa diterima di mana," kata Amir.

Amir menyatakan, sejatinya PPP masih menggodok nama Sandi Uno karena mereka menginginkan kalau kadernya diusung itu memperoleh kemenangan.

Dalam artian kata Wakil Ketua MPR RI itu, PPP tidak pengin Sandi Uno diusung oleh koalisi partai hanya menjadi korban.

"Engga, Kita lagi lihat peluang dmn. Gak mungkin juga kita dorong Pak Sandi hanya untuk jadi korban, kita mau yang kita dorong itu bisa menang di Pilkada," kata dia.

Baca juga: RK Belum Pasti, PAN Minta Parpol di KIM Berembuk soal Cagub Jagoan untuk Pilkada Jakarta

Perihal dengan sinyal dari PKB yang akan mendukung Sandiaga di Pilkada Jawa Barat, Amir menyebut pihaknya merasa senang jika memang hal itu terjadi.

Hanya saja, lagi-lagi Amir menyatakan kalau pihaknya masih akan menggodok berbagi kemungkinan untuk Sandi Uno bertanding di Pilkada.

"Kalau misalnya PKB mengusung Sandi di Jabar kita apresiasi, kita akan lihat, kalau ada peluang tentu PPP akan sangat senang misal kader kita diusung begitu," tandas Amir Uskara.

Sebelumnya, Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) DPP PKB Syaiful Huda memastikan kalau pihaknya sudah membuka komunikasi dengan kader Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Sandiaga Uno.

Komunikasi itu digadang membicarakan perihal keperluan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Hanya saja, perihal kemungkinan Sandiaga maju di Pilkada Jawa Timur hal itu tidak menjadi pokok pembicaraan.

"Saya ada komunikasi sama mas sandiaga tapi bukan untuk konteks Jawa Timur," kata Huda saat ditemui awak media di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (2/7/2024).

Wasekjen DPP PKB Syaiful Huda. Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) memastikan bakal membuat poros koalisi untuk melawan Ridwan Kamil, yang disebut-sebut akan kembali maju dalam pemilihan gubernur (pilgub) Jawa Barat. (Tribunnews.com/Chaerul Umam)

Huda juga mengakui kalau pertemuan itu langsung dilakukan oleh dirinya yang mewakili PKB.

Kendati demikian, saat ditanyakan soal kemungkinan mengusung Sandiaga di Pilkada Jawa Timur, dia justru berkelakar soal posisi mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu di PPP.

"Saya enggak tahu mas Sandi masih di PPP atau enggak, saya enggak tahu," kata dia.

Baca juga: Dikawal GIbran, Ini Jawaban Mengejutkan Raffi Ahmad soal Peluang Maju di Pilkada 2024

Huda hanya meminta kepada publik untuk menunggu kemungkinan dan perkembangan politik yang terjadi ke depan.

"Kita lihat perkembangan," tandas Huda.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini