News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilgub DKI Jakarta 2024

Beredar Kabar Deklarasi Ridwan Kamil dan Politisi PKS Suswono Digelar 19 Agustus, Ini Kata Cak Imin

Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Malvyandie Haryadi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar di Rumah Dinas Wapres RI, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (15/8/2024).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin mengaku dirinya belum mendengar kabar koalisi Indonesia maju (KIM) plus bakal deklarasi bersama dalam Pilkada Jakarta 2024.

Adapun kabarnya KIM plus akan mendeklarasikan Ridwan Kamil dan Suswono sebagai cagub dan cawagub dalam Pilkada Jakarta 2024.

Rencananya deklarasi bersama digelar pada Senin (19/8/2024).

"Saya sendiri malah belum tau ya. Nanti itu yang menentukan desk Pilkada. Sampai hari ini belum lapor," kata Cak Imin di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta pada Jumat (16/8/2024).

Cak Imin menyatakan PKB juga belum memutuskan akan bergabung ke dalam KIM plus. Dia pun meminta masyarakat bersabar menunggu putusan resmi partai.

"Tunggu tanggal mainnya," jelasnya.

Di sisi lain, Cak Imin juga menjawab kans PKB meninggalkan Anies di Pilkada Jakarta. Sampai saat ini, katanya, belum ada keputusan resmi akan meninggalkan Anies.

"Saya enggak tau. Nanti saya lagi menunggu laporan tim Pilkada. Saya enggak boleh ikut-ikut. Terserah desk pilkada," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini