TRIBUNNEWS.COM - Andika Perkasa dan Hendrar Prihadi (Hendi) mendaftarkan diri sebagai Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Jawa Tengah, Selasa (27/8/2024).
Andika Perkasa dan Hendi mendaftar di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Tengah, Selasa ini.
Kini, KPU Jateng sudah menerima berkas persyaratan pendaftaran calon kepala daerah dan wakil kepala daerah di Pilkada Jateng 2024.
"Berdasarkan pemeriksaaan, pendaftaran dinyatakan diterima," ucap Ketua KPU Jateng, Handi Tri Ujiono, saat sesi penyerahan berita acara penerimaan dan pengantar pemeriksaan kesehatan kepada pimpinan gabungan partai pengusung.
Setelah penyerahan berita acara tersebut, bakal calon gubernur dan wakil gubernur Jateng, Andika Perkasa dan Hendrar Prihadi pun menyampaikan pidatonya.
Dalam kesempatan tersebut, Andika sepakat melaksanakan ketentuan yang berlaku sesuai tahapan Pilkada.
"Kami berdua sepakat motto KPUD bahwa penyelenggaraan Pilkada kali ini, harus luwih becik (baik) dan nyenengke (menyenangkan)."
"Kami percaya pada penyelenggara Pilkada, kami juga akan mematuhi segala aturan sesuai tahapan Pilkada," ucap Andika.
Sependapat dengan pasangannya di Pilgub Jateng, Hendrar Prihadi juga mengaku akan menjalankan ketentuan dalam kontestasi politik kedepan.
"Sepakat akan menjalankan ketentuan yang ada, supaya pemilih berjalan lancar, aman, tertib, insyaAllah Menang," tegasnya.
Diketahui, Andika Perkasa dan Hendrar Prihadi mendatangi Kantor KPU Jateng pada Selasa (27/8/2024) siang ini.
Keduanya berangkat dari Kantor DPD PDIP Jawa Tengah menuju Kantor KPU Jateng sekitar pukul 13.15 WIB.
Baca juga: Ahmad Luthfi Akui Siap Bertarung Melawan Siapapun di Pilkada Jateng, Termasuk Andika Perkasa
Mereka dikawal ratusan relawan pasangan calon gubernur Jawa Tengah ketika mendaftarkan diri ke KPU.
Kali ini, ada yang menarik dari penampilan pasangan yang diusung PDIP.