News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Jembatan Over Pass Tol Bocimi Mendadak Ambruk, Pekerja Tewas di Tempat

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Jembatan tol penyeberangan orang atau jembatan over pass di Jalan Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi), mendadak ambruk, Jumat (22/9/2017) pukul 18.00 WIB.

Jembatan yang berlokasi di Kampung Tenggek, Desa Cimande Hilir, Kecamatan Caringin, Bogor, tersebut masih dalam proses pembangunan.

Baca: Ketua MPR Kaget KPK Tangkap Wali Kota Cilegon: Habis Kalau Begini

Melansir dari berbagai sumber, satu pekerja, Maman (25) asal Ciledug tewas di tempat.

Sementara satu orang, Saripudin (35), mengalami patah tulang pada bagian kaki kanan dan Darwin (30) mengalami luka sobek.

Diduga jembatan ambruk karena saat memasang badan jembatan, slink crane belum terpasang sepenuhnya.

Jembatan pun roboh dan menimpa para pekerja.

Baca: Kasbani Naik ke Gunung Agung di Tengah Situasi Tak Menentu

Pihak kepolisian sedang mengumpulkan keterangan dari para saksi yang berada di lokasi kejadian.

Simak video di atas! (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini