Sementara itu, empat orang tersangka lainnya diimbau untuk segera menyerahkan diri.
"Dua orang tersebut masih terus dimintai keterangannya. Sedangkan empat orang lainnya kami imbau, kami ekspose, kami rilis sengaja hari ini, untuk segera menyerahkan diri," ungkap Tubagus.
Baca juga: BEM UI Minta Masyarakat Hentikan Penyebaran Foto atau Video Pengeroyokan Ade Armando
Kondisi Terkini Ade Armando Semakin Membaik
Diwartakan Tribunnews.com sebelumnya, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran mengungkapkan kondisi terkini dosen Universitas Indonesia (UI) Ade Armando setelah mengalami pengeroyokan di depan Gedung DPR, Senayan, Selasa (12/4/2022).
Fadil mengatakan kondisi Ade Armando saat ini semakin membaik.
Ade Armando masih menjalani perawatan di RS Siloam, Semanggi, Jakarta Selatan, Selasa (12/4/2022).
Fadil mengetahui kondisi Ade Armando sekitar pukul 13.01 WIB.
Baca juga: 6 Nama Tersangka Pengeroyok Ade Armando, Tak Ada Warga Lampung Try Setia Budi Purwanto
"Kondisinya semakin membaik," ujar Fadil di RS Siloam, Semanggi, Jakarta Selatan, Selasa (12/4/2022).
Jenderal bintang dua tersebut enggan membeberkan suasana pertemuannya dengan Ade Armando.
Dirinya hanya memastikan saat ini Ade Armando berada dalam kondisi yang baik.
Baca juga: UPDATE Pengeroyokan Ade Armando: Detik-detik sebelum Kejadian, Sosok Pelaku, hingga Kondisi Terkini
"Enggak ada. Baik kondisinya," tutur Fadil.
Ade Armando Armando saat ini menjalani perawatan di High Care Unit (HCU) RS Siloam, Jakarta Selatan, Selasa (12/4/2022).
Seperti diketahui, pengeroyokan dan penganiayaan dialami Ade Armando (AA) oleh sekelompok orang dalam demonstrasi di kawasan Gedung DPR RI, pada Senin (11/4/2022).
(Tribunnews.com/Faryyanida Putwiliani/Fahdi Fahlevi)
Baca berita lainnya terkait Jokowi Didemonstrasi.