TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan disebut enggan berkomentar terkait pergantian nama jalan di Jakarta.
Sejumlah warga menolak pergantian nama jalan di Jakarta.
Baca juga: Manuver Anies Baswedan Soal Pergantian Nama Jalan Terus Berlanjut, Anggota DPRD: Pak Anies Blunder
Hal itu terlihat dalam video yang diunggah pegiat media sosial Guntur Romli di akun Twitternya.
Dalam videp yang diunggah Guntur Romli terlihat Anies hanya nyengir saja saat diminta tanggapannya soal adanya warga yang menolak pergantian nama jalan di Jakarta.
Orang nomor satu di DKI Jakarta itu sama sekali tak menjawab mengenai keluhan warga soal pergantian nama jalan.
"Pak Anies ada warga yang menolak nama jalan," tanya seseorang kepada Anies.
Mendengar hal itu, Anies hanya nyengir tanpa mengeluarkan sepatah katapun.
Respon Anies itu pun dikomentari oleh Guntur Romli.
Baca juga: Anies Baswedan Ganti 22 Nama Jalan, Ketua DPRD DKI Sebut Tidak Sah, Mengapa ?
"Warga Tanah Tinggi protes pergantian nama jalan, selain menyusahkan mereka karena harus ubah semua dokumen, mereka juga merasa tidak pernah dilibatkan. Saat ditanyakan ke Anies soal protes warga itu, Anies cuma cengar-cengir...," cuit Guntur Romli.
7 kelompok masyarakat layangkan protes
Tujuh kelompok masyarakat melayangkan protes terkait pergantian sejumlah nama jalan di Jakarta.
Aduan tersebut disampaikan melalui Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta.
"Itu yang mengajukan ke Fraksi PDI-Perjuangan itu kan makin hari makin bertambah. Tujuh kelompok warga masyarakat yang melaporkan ke Fraksi PDI Perjuangan," kata Ketua Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta, Gembong Warson, Minggu (3/7/2022).
Menurutnya, aduan ini bakal terus bertambah seiring polemik pergantian nama jalan yang masih bergulir.