Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdi Ryanda Shakti
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Seorang hansip di kawasan Tanah Sereal, Tambora, Jakarta Barat terluka usai ditembak berkali-kali orang tak dikenal.
Insiden ini terekam kamera CCTV dan viral di media sosial yang satu di antaranya diunggah akun Instagram @jurnalis169.
Akun itu menyebut dalam keterangannya jika penembak yang menggunakan jaket ojek online (ojol) yang ditemani oleh rekannya menembak karena ketahuan hendak merampok.
Kapolsek Tambora Kompol Rosana Albertina Labobar menegaskan insiden itu bukan merupakan aksi perampokan seperti yang viral di media sosial.
"Itu yang terjadi bukan perampokan. saya harus meluruskan ini. Tidak terjadi perampokan di lokasi," ujar polwan yang kerap disapa Ocha kepada wartawan di Polsek Tambora, Senin (3/10/2022).
Baca juga: Pernikahan Hansip Curi Perhatian, Ada Prosesi Golok Pora, Pesta Rakyat hingga Disaksikan Anggota DPR
Ocha menerangkan insiden itu terjadi pada Sabtu (1/10/2022) lalu sekira pukul 06.00 WIB.
Saat itu, kedua orang tak dikenal menghampiri sebuah rumah makan di lokasi.
Lalu, kata Ocha, seorang hansip yang melintas di kawasan tersebut merasa curiga dan bertanya kepada kedua orang tersebut.
"Menanyakan kepada dua orang tersebut 'apa yang kamu lakukan di sini' dan yang viral itu bisa dilihat pakai jaket Gojek itu dia sampaikan bahwa mau mengambil limbah makanan," ungkapnya.
Masih dalam kecurigaannya, hansip tersebut kembali bertanya lebih dalam kepada keduanya.
Namun, hal itu yang diduga membuat pelaku tersulut emosi dan menembakan senjata air softgun.
"Empat kali tembakan dan empatnya kena tangan, paha, kelingking. Itu kan peluru airsoft gun bukan kaya peluru yang ada," tuturnya.
Ocha mengatakan, pihaknya masih memburu pelaku penembakan.
Sebanyak 6 orang saksi telah dimintai keterangan untuk mengidentifikasi identitas pelaku.