News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Coffee Day Bersama Kelompok Difabel, Baznas DKI Bahas Pentingnya Wirausaha

Penulis: Reza Deni
Editor: Wahyu Aji
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Jakarta Futures Exchange (JFX) berkolaborasi dengan Baznas (Bazis) DKI Jakarta menggelar acara Coffee Day bersama Difabis dengan membagikan 1.000 botol kopi gratis kepada masyarakat di salah satu kedai Difabis di Jalan Kendal, Jakarta Pusat

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jakarta Futures Exchange (JFX) berkolaborasi dengan Baznas (Bazis) DKI Jakarta menggelar acara Coffee Day bersama Difabis.

Acara tersebut di antaranya dengan membagikan 1.000 botol kopi gratis kepada masyarakat di salah satu kedai Difabis di Jalan Kendal, Jakarta Pusat yang merupakan jalur pedestrian artistik di tengah jalur transportasi umum.

Adapun Kedai difabis merupakan kedai kafe program pemberdayaan dari Baznas (Bazis) untuk mewadahi teman-teman difabel guna menciptakan kemandirian, kesejahteraan dan pengembangan diri dalam kesempatan dunia kerja.

Hadir dalam acara itu, Kepala Bagian Kesejahteraan Pemkot Jakarta Pusat Acham  Juhandi mewakili Wali Kota Jakarta Pusat Danny Sukma, Ketua Baznas (Bazis) Akhmad H Abu Bakar, dan Komisaris Utama dari PT Genesis Gemilang Futures Sandy.

Achmad mengatakan pihaknya membagikan kopi secara cuma-cuma, lalu mengadakan sesi pelatihan barista bagi para teman difabel yang akan berlangsung pada bulan Mei 2024.

"Bagi JFX, acara Coffee Day ini selain memberikan kesempatan bagi para difabel untuk mengembangkan diri, dan merupakan tujuan JFX untuk memperkenalkan budaya meminum kopi sebagai salah satu produk komoditas yang berkontribusi besar dalam pergerakan ekonomi Indonesia," kata Achmad dalam keterangannya, Senin (11/3/2024).

“Tujuan kami mengadakan acara JFX Coffee Day ini adalah untuk memberikan kesempatan bagi teman-teman difabel,  dan menjadikan mereka mampu untuk berwirausaha serta menjadi pegangan hidup untuk melanjutkan kehidupan," kata dia

Pada bulan Mei yang akan datang katanya,  pihaknya akan melakukan pelatihan barista bagi teman difabel untuk dapat menjadi barista dan seluruh pelaksanaan akan didukung oleh para donatur dari anggota JFX.

"Semoga segala niat baik dan amal baik yang kita lakukan  pada hari ini menjadi berkah bagi kita semua dan semoga bapak dan ibu yang sesaat lagi akan menjalankan ibadah puasa dapat menjalankan dengan khidmat," kata dia.

Baca juga: Capres Terpilih Diharapkan Buat Kebijakan Pro Difabel dan Perempuan

Akhmad menegaskan komitmennya melakukan inovasi yang diiringi dengan tingginya kepedulian terhadap lingkungan sekitar.

"Kami juga akan terus membuat program corporate social responsibility (CSR) untuk membantu lingkungan dan masyarakat," ujarnya

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini