News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Paus Fransiskus Berkunjung ke Indonesia

Pastor Asal India Ini Dikerumuni Umat di GBK Karena Wajahnya Dianggap Mirip Yesus

Editor: Erik S
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Seorang pastor asal India bernama Arockia Viknesh Thanislaus mencuri perhatian umat yang hendak mengikuti Misa Akbar bersama Paus Fransiskus di Stadion GBK karena wajahnya dianggap mirip Yesus Kristus, Kamis (5/9/2024).

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Perhatian Sejumlah umat Katolik yang berada di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat sempat tertuju kepada Arockia Viknesh Thanislaus.

Arockia adalah seorang pastor asal India. Dia menjadi pusat perhatian karena wajah Viknesh dianggap mirip dengan sosok Yesus Kristus sehingga kehadirannya di Stadion Utama GBK menjadi daya tarik umat.

Kepada awak media, Viknesh mengaku bahwa ia datang dari Maumere, Nusa Tenggara Timur (NTT), untuk mengikuti Misa Akbar bersama Paus Fransiskus di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (5/9/2024).

Baca juga: Dikunjungi Paus Fransiskus, Nasaruddin Umar: Masjid Istiqlal Rumah Besar Bagi Kemanusiaan

"Saya ke sini untuk melihat Bapa Paus. Tuhan memberkati," kata Viknesh di Stadion GBK, Kamis. Viknesh mengatakan, dirinya sudah tiba di Jakarta pada Selasa (3/9/2024) lalu, tepat pada hari kedatangan Paus Fransiskus ke Jakarta.

Ia mengaku begitu bahagia dengan kedatangan pemimpin tertinggi Gereja Katolik sedunia itu di Jakarta.

"Saya sangat senang untuk melihat Paus Fransiskus di sini, di Indonesia. Dia di sini untuk memberkati orang-orang di sini. Jadi saya sangat bahagia berada di sini (Stadion Utama GBK)," imbuhnya.

Sebagai informasi, Paus Fransiskus akan memimpin Misa Akbar di Gelora Bung Karno pada Kamis (5/9/2024) sore. Misa ini akan dihadiri oleh 80.000 lebih umat.

Sebelumnya, Paus Fransiskus bertemu dengan sejumlah perwakilan dari lintas agama di Masjid Istiqlal pada Kamis pagi.

Raut Girang Suster Lily Bisa Cium Tangan Sri Paus

Raut muka gembira seraya lompat kegirangan adalah ekspresi Suster Lily Cij asal Ambon - Maluku, usai bisa mencium tangan Paus Fransiskus.

Kesempatan itu didapatkan Suster Lily ketika Paus Fransiskus, pemimpin agama Katolik dunia itu melintas perlahan di Jalan Menteng Raya, Jakarta Pusat, Kamis (5/9/2024).

Suster Lily bahkan diberikan kalung rosario yang terbungkus wadah berbahan kulit warna cokelat dengan logo Lambang Paus Fransiskus. 

Baca juga: Tak Kehabisan Akal Agar Anaknya Bisa Diberkati Paus, Jesica Bikin Tulisan Autism Blessing

Ia sendiri tak menyangka bisa mendekati Sri Paus yang duduk di kursi depan Innova Zenix warna putih, padahal Jalan Menteng Raya saat itu dipadati oleh masyarakat yang berlomba meminta berkah dari pemimpin umat Katolik dunia itu.

Suster asal kongregasi Cij Ambon ini merasa kejadian yang dia alami sebagai jalan Tuhan. 

"Mungkin sudah jalan Tuhan, ini suatu rahmat yang tak terduga bagi saya ketemu dengan Bapa Paus, bisa ketemu, bisa cium tangan," kata Suster Lily.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini