TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anggota Fraksi Partai NasDem di DPR RI, Jhonny G Plate menilai wacana Usulan Program Pembangunan Daerah Pemilihan (UP2DP) atau dana aspirasi ini bagaikan mengambil kucing di dalam karung.
"Ini sama saja bagai kucing di dalam karung," ujar Jhonny dalam diskusi Polemik bertajuk 'Dana Amunisi DPR' yang digelar di Cikini, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (20/6/2015).
Jhonny menjelaskan maksud bagai kucing di dalam karung tersebut lantaran telah ada pembahasan program pembangunan terlebih dahulu pada Musyawarah Rencana Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) tahun 2016.
"Pemerintah kan sudah selesai (Musrenbang), tapi kenapa DPR masih tahap pembentukan mekanisme," kata Jhonny.
Selain itu, Jhonny mengatakan usulan dana aspirasi tersebut seharusnya mengacu pada Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2009 tentang Tata Kelola Keuangan Negara dan Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Perencanaan Pembangunan Nasional.
"Undang-undang itu kan syaratkan perencanaan pembangunan nasional. Itu dilakukan oleh pemerintah dan dilaksanakan secara berjenjang dari desa, kecamatan, hingga provinsi dan nasional," ucap anggota Komisi XI DPR RI itu.
NasDem Sebut Dana Aspirasi Bagai Kucing dalam Karung
Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Dewi Agustina
AA
Text Sizes
Medium
Large
Larger