News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Selama Mudik, Tol Cikampek Berlakukan 'Contra Flow' mulai Km 14 Hingga Km 61

Editor: Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Antrean kendaran di Gerbang Tol Cikampek, Jawa Barat

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Persiapan mudik Lebaran tidak hanya bicara soal sarana dan prasana transportasi saja, tetapi soal arus lalu lintasnya.

Korps Lalu Lintas (Korlantas) Mabes Polri sudah menyiapkan rekayasa lalu lintas di Tol Cikampek.

Selama ini tol tersebut memang kerap menjadi titik kemacetan parah saat arus mudik tiba.

"Contra flow akan dilakukan dari kilometer 14 sampai kilometer 61 Tol Cikampek," ujar Wakil Ketua Korlantas Brigjen Pol Indrajit dalam rapat kesiapan arus mudik dengan Komisi V DPR RI, Jakarta, Senin (20/6/2016).

Contra flow atau lawan arus adalah sistem pengaturan lalu lintas yang mengubah arah normal arus kendaraan pada suatu jalan raya. Biasanya penerapan sistem tersebut dilakukan untuk mengurai kemacetan.

Menurut Indrajit, Tol Cikampek memang menjadi salah satu titik kemacetan setiap arus mudik tiba.

Selain karena intensitas mobil meningkat, kemacetan parah di tol sepanjang 73 kilometer itu diakibatkan menumpuknya kendaraan di rest area.

Oleh karena itu, Korlantas memastikan kendaraan yang masuk jalur contra flow tidak bisa masuk ke rest area mulai dari kilometer 14 hingga kilometer 61.(Yoga Sukmana)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini