"Lupa saya Pak. Enggak tahu. Mungkin ada money changer lain kali yang beli. Jadi kayak ular Pak, panjang," kata Deni.
Di kesempatan itu, Deni bersumpah apabila sama sekali tidak tahu.
"Sudah disumpah tadi. Hati-hati jangan banyak sumpah, nanti kemakan sumpah," tegas hakim mengingatkan.
Hakim sempat menyarankan Deni untuk menenangkan diri.
Pasalnya, Deni terlihat tegang saat dicecar pertanyaan di persidangan.
"Ya sudah. Saksi hanya harus menjawab pertanyaan sesuai dengan yang diajukan. Jangan bertele-tele," kata Hakim Yanto.