News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ikut Pileg 2019, Sejumlah Menteri Jokowi Dikabarkan Akan Mundur

Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Para menteri mengikuti sidang kabinet paripurna pasca perombakan Kabinet Kerja Jilid II di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (27/7/2016). Sidang Kabinet Paripurna tersebut membahas soal Pagu Anggaran dan RAPBN tahun 2017 serta isu-isu strategis lainnya seperti terorisme, penculikan WNI di Filipina dan pemberantasan narkoba. TRIBUNNEWS/HERUDIN

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Tim Ahli Wakil Presiden Sofjan Wanandi menyebut ada sejumlah menteri kabinet akan maju pada Pemilu Legislatif 2019.

Sayangnya Sofjan enggan membeberkan nama-nama menteri tersebut.

"Saya dengar-dengar, tapi belum ada bukti," ujar Sofjan di Kantor Wakil Presiden RI, Jakarta, Rabu (4/7/2018).

Baca: Rizal Ramli Ungkap Alasan Ia Disingkirkan dari Kabinet Kerja: Ada yang Tak Suka Dikepret

Menurut Sofjan, menteri tersebut merasa tidak akan kembali dipilih untuk menjadi pembantu presiden di kabinet pada periode mendatang sehingga memilih untuk mencoba peruntungan menjadi wakil rakyat pada pileg.

"Merasa tidak akan terpilih lagi, jadi dia mau maju ( Pileg 2019)," ungkapnya.

"Mereka merasa toh di sini sudah tidak bisa lagi, pokoknya mentok, partainya kan juga sudah kasih tau juga, 'eh ganti-gantian dong'," tambah Sofjan.

Sofjan pun menganggap, mundurnya sejumlah menteri tersebut takkan menganggu kinerja pemerintah.

Sebab, posisi yang kosong tersebut akan segera diisi pejabat kementerian terkait.

"Enggak apa-apa, kan tinggal setahun juga. Enggak (kosong) kan nanti langsung ada pejabat-pejabat yang akan ditunjuk," kata Sofjan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Sejumlah Menteri Kabinet Disebut Akan Mundur, Ikut Pileg 2019"
Penulis : Moh Nadlir

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini