News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pendaftaran CPNS Telah Ditutup, Ini Kisi-kisi Soalnya

Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Daftar lokasi tes CPNS 2018

TRIBUNNEWS.COM -- Penutupan pendaftaran CPNS 2018 dilakukan Senin (15/10/2018) tepat pada pukul 23.59 WIB malam tadi.

Usai mendaftarkan diri di sscn.bkn.go.id para peserta CPNS akan melakukan ujian CPNS yang meliputi, Tes Wawancara Kebangsaan (TWK), Tes Intelegensia Umum (TIU), dan Tes Kepribadian (TKP).

Tes tersebut akan dilakukan selama 90 menit dan dijadikan acuan pihak penyelenggara lolos tidaknya peserta CPNS.

Dengan waktu yang singkat, peserta harus dapat menjawab seluruh soal yang diberikan oleh pihak penyelenggara,

Lalu bagaimana tips agar dapat menjawab seluruh soal tersebut dengan cepat?

Berikut adalah cara menjawa soal tes CPNS 2018 dengan cepat menurut Andri Adi Mustika.

1. Pertama menjawab soal yang paling mudah. Jangan terpaku sama soal yang susah yang akan menghabiskan waktu

2. Biasanya soal yang lebih mudah dikerjakan yaitu Tes Kepribadian (TKP). Tes ini terbilang mudah karena cukup menggunakan nalar dan perbandingan untuk memilih jawaban.

Intinya tes ini bagaimana mengambarkan kepribadian anda yang sebagai pribadi yang Integritas, Jujur dan Tegas.

Setiap jawaban TKP punya nilai, skor dari 1-5. Artinya manapun jawaban yang dipilih tetap memiliki nilai.
Berbeda dengan TWK dan TIU, jika benar nilai 5 dan salah nilainya 0.

Biasanya soal TKP dari nomor 66-100.

Soal TKP Sebanyak 35. Passing grade 143. Pastikan anda bisa menjawab soal TKP dengan benar sebanyak 25 soal.

3. Kemudian soal Tes Wawasan Kebangsaan (TWK). Soal ini jumlahnya 35 soal. Setiap jawaban benar mendapat tambahan skor 5.

Jika salah, skornya 0. Artinya jika jawaban anda salah tidak akan mengurangi nilai anda.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini