Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fx Ismanto
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Para habaib yang tergabung dalam Habaib Muda Nusantara (HADANA) memberikan dukungan untuk pasangan Capres-Cawapres, Joko Widodo-Kh Maruf Amin di Pilpres 2019. Para habaib ini siap memenangkan pasangan nomor urut 01.
Koordinator HADANA, Habib Syahdu mengatakan dukungan ini diberikan, karena hasil kerja nyata yang diberikan oleh Jokowi selama periode pertama kepemimpinannya.
"Pak Jokowi sudah membuktikan kerja nyata pada periode pertamanya. Beliau juga peduli kepada rakyat, ulama dan para habaib. Kami melihat ada kebaikan pada sosok pak Jokowi," Kata Habib Syahdu di Kopi Politik, Selasa (27/11/2018).
Tidak hanya itu, Habib Syahdu mengatakan Jokowi juga peduli kepada kegiatan keagamaan. Beliau membuka ruang untuk berdakwah. "Kami siap menjaga moral dan kecintaan bangsa. Kita bersama-sama untuk saling mencintai sesama tanpa ada perbedaan Sara," Ujarnya.
Alasan lain dukungan ini diberikan karena pendamping Jokowi adalah seorang ulama, yaitu KH Ma’ruf Amin. Habib Syahdu yakin duet ini akan membawa dampak besar bagi kemajuan Indonesia jika Jokowi kembali terpilih sebagai presiden dalam 5 tahun ke depan.
"Apalagi wakilnya adalah seorang ulama. Dan ini duet yang sangat bersejarah. Mempersatukan ulama dan umara. Kinerja bagus, pro rakyat dan dia didampingi oleh seorang ulama mumpuni karena dia Ketua MUI, sudah tahu persis (tentang umat Islam)," tutur Habib Syahdu.
"Jadi kita harapkan (KH Ma’ruf Amin) bisa mempersatukan seluruh umat Islam dan bersama presiden mempersatukan Indonesia untuk lebih baik, maju, mengangkat nama bangsa jadi maju dan mulia, Insya Allah," imbuhnya.
Acara deklarasi dukungan Hadana itu juga dihadiri Direktur Relawan Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma'ruf Amin, Maman Imanulhaq. Mewakili TKN, Maman berterima kasih atas dukungan yang diberikan kepada Jokowi-Ma'ruf.
"Saya ucapkan terima kasih dan saya sudah sampaikan ke beliau (ke Jokowi-Ma'ruf) atas dukungannya. Saya mohon dari teman-teman Kopi Politik merekam ceramah beliau-beliau dan kita sebarkan. Jadi tolong dakwah kebangsaan, seperti Habib Syahdu, jadi ciri 01," kata Maman.