Satu di antaranya Primus Yustisio yang sudah dua periode menjadi anggota DPR RI.
Ia kembali maju dalam Pileg 2019 dari PAN dan kembali sukses lolos ke Senayan.
Istri Jihan Fahira itu mendapatkan suara sebanyak 86.983 suara.
4. Tommy Kurniawan
Artis Tommy Kurniawan akhirnya lolos ke Senayan dengan raihan suara 33.988.
Sebelumnya, caleg dari PKB itu pernah mengikuti Pileg 2019 yang sayangnya gagal.
5. Krisdayanti
Baru pertama kali menjadi caleg, Krisdayanti langsung berhasil lolos ke Senayan.
Krisdayanti meraih suara sebanyak 15.473 berdasarkan rekapitulasi Pemilu 2019 di Kota Batu.
Krisdayanti maju mewakili PDIP di dapil V Jawa Timur meliputi Kabupaten Malang, Kota Malang, dan Kota Batu.
Walau masih menunggu rekapitulasi dari Kabupaten Malang, tapi istri Raul Lemos itu dipastikan lolos karena mendapatkan suara terbanyak dari Kota Malang dan Kota Batu.
6. Puan Maharani
Puan Maharani yang kembali maju dalam Pileg 2019 juga berhasil lolos ke Senayan.
Caleg PDIP itu maju dari dapil Jawa Tengah V yang terdiri dari Surakarta, Sukoharjo, Klaten, dan Boyolali.