TRIBUNNEWS.COM - Relawan yang mendukung Gibran Rakabuming Raka maju di Pilwalkot Solo 2020, melakukan aksi cukur gratis di depan Stadion R Maladi, Sriwedari, Surakarta, Minggu (3/11/2019).
Dilansir dari Kompas TV, aksi dukungan terhadap Gibran tersebut diadakan oleh relawan yang mengatas namakan dirinya sebagai relawan 'Kancane Gibran Gess'.
Relawan 'Kancane Gibran Gess' terlihat kompak mengenakan baju yang bermotif mirip baju Gibran, baju yang pernah dipakai Gibran saat menemui Ketua DPC PDIP Solo FX Hadi Rudyatmo Rabu (18/09/2019),
Baca : Pengamat: Gibran Bisa Kalah Jika Melawan Sosok yang Lebih Populer di Solo
Saat itu, Gibran mengenakan baju bertuliskan 'Indonesia Raya'.
Untuk diketahui, kemunculannnya dalam momen politik akhir-akhir ini, Gibran terlihat mengenakan baju yang selalu sama.
Baju tersebut bermotif pahlawan di antaranya Soekarno (Bung Karno) dan Muhammad Hatta (Bung Hatta).
Pemilik Restoran Markobar itu memang mengaku ia akan sering memakai baju tersebut.
"Nanti ke depan saya akan sering pakai ini," kata Gibran pada wartawan sebelum masuk ke mobil Mitsubishi Pajero Sport berwarna putih.
Gibran kembali mengenakan baju tersebut saat ia mendaftar sebagai anggota PDIP, Senin Solo (23/09/2019).
Gaya berpakaian Gibran dalam momen politik ini mengingatkan pada gaya berpakaian Jokowi.
Sebagaimana diketahui, saat Pilgub DKI Jakarta, Jokowi mengenakan kemeja kotak - kotak dan saat maju dalam Pilpres.
Saat Pilgub DKI Jakarta, Jokowi selalu mengenakan kemeja putih dengan lengan digulung.
Baca : Resmi Masuk ke Dunia Politik, Gibran Kenakan Baju Khas, Tiru Gaya Berpakaian Jokowi?