News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Polemik Andre Rosiade Jebak PSK

Ditemukan Kuitansi Pemesanan Kamar Hotel Atas Namanya, Apa Kata Andre Rosiade?

Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi: Andre Rosiade dan pihak Polda Sumbar saat menggerebek PSK di sebuah hotel di Padang, Minggu (26/1/2020)

Masyarakat dan konstituen melaporkan kepada saya, mereka resah melihat kasus kemaksiatan merajalela, ditambah prostitusi online.

Nah, prostitusi online kan menakutkan dan mengkhawatirkan karena anak SMP-SD sudah pegang handphone. Anak-anak ini bisa menjadi korban menjual diri, bisa juga anak-anak ini menjadi penguna takutnya, karena tuntunan ekonomi.

Karena kekhawatiran itu, saya juga sudah baca dan melihat aplikasi (MiChat) itu dan ternyata membahayakan.

Saya sampaikan aspirasi masyarakat itu ke pihak Kepolisian. Lalu pihak kepolisian menurunkan tim cyber crime Polda Sumatera Barat dan sesuai yang kita ketahui sudah ada penegakan hukum.

Baca: Pihak Hotel Lokasi Andre Rosiade Gerebek PSK: Kami Punya Bukti Lengkap, Dokumen dan CCTV Tak Masalah

Baca: Upaya Organisasi Ini Bebaskan PSK dari Tahanan Hingga Lihat Peluang Jerat Hukum Bagi Andre Rosiade

Jadi sekali lagi yang melakukan penangkapan pihak Kepolisian dan saya mengucapkan banyak terima kasih kepada Kepolisian Polda Sumbar yang sudah menjawab keresahan masyarakat.

Saya melihat dukungan luar biasa dan Wali Kota Padang memberikan dukungan secara terbuka dan Polda juga memberikan apresiasi tindakan bersama, mudah-mudahan ini bisa menjadi trigger dan evaluasi bersama.

Mudah-mudahan masalah prostitusi kemaksiatan ini bisa kita lawan, perangi dan terutama ekonomi bisa ditingkatkan agar tidak ada lagi yang menganggur, lalu masyarakat dapat penghasilan cukup.

Tribun: Kabarnya ada nama anda di struk kamar hotel tempat PSK NN digerebek. Benarkah anda/orang suruhan anda yang memesan kamar hotel tempat dilakukannya kegiatan prostitusi tersebut?

Oh kamar, saya tidak pernah ke lobi hotel. Saya tidak pernah ke resepsionis.

Memang waktu itu ada acara Partai Gerindra Sumatera Barat dalam rangka mendengar keterangan visi misi calon gubernur dan wakil gubernur.

Kebetulan staf saya memang mengambil kamar untuk kita beristirahat.

Baca: Update Transfer Liga 1: Persib Kena Dua Telikung Sekaligus, PSS dan Bhayangkara FC Serobot Incaran

Baca: Ribuan Warga PIK dan TMP Rayakan Cap Go Meh

Karena saya minggu pagi jam 5.40 WIB pesawat Jakarta ke Padang dan direncanakan pesawat pulang ke Jakarta pukul 19.30 WIB.

Nah, di mana acara itu dimulai jam 09.00 WIB pagi sampai jam 20.00 WIB.

Memang staf saya mengambil kamar untuk kalau ada temen-teman yang ingin istirahat. Itu saja, jadi bukan saya mengambil kamar.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini