TRIBUNNEWS.COM - Pendaftaran program Kartu Prakerja Gelombang 22 dibuka pada Senin (25/10/2021).
Head of Communication PMO Kartu Prakerja, Louisa Tuhatu, mengatakan Kartu Prakerja Gelombang 22 dibuka dengan kuota 46.000 orang.
Kuota yang tersedia itu memanfaatkan kepesertaan yang dicabut dari gelombang 18-21.
"Kuotanya sekitar 46 ribu," kata Louisa dalam keterangan yang diterima Tribunnews.com, Selasa (26/10/2021).
Baca juga: Pemerintah akan Perluas Bantuan Subsidi Gaji, Airlangga Sebut Penerima BSU Tambah 1,6 Juta Pekerja
Sementara itu, Kartu Prakerja Gelombang 22 akan ditutup hari ini, Rabu (27/10/2021).
"Gelombang 22 ini akan kami tutup besok (hari ini), 27 Oktober 2021, pukul 23.59 WIB," jelasnya.
Selanjutnya, Louisa belum bisa memastikan terkait program Kartu Prakerja gelombang selanjutnya.
"Gelombang 22 ini juga menjadi penutup rangkaian penerimaan di program Kartu Prakerja," tambahnya.
Baca juga: Cara Beri Rating dan Ulasan Kartu Prakerja serta Langkah Cairkan Insentif di www.prakerja.go.id
Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 22 hanya dilakukan melalui laman www.prakerja.go.id.
Membuat akun Prakerja dan mengikuti seleksi dilakukan pada laman resmi tersebut.
Bagi peserta yang gagal pada gelombang sebelumnya, bisa mendaftar Kartu Prakerja Gelombang 22 ini.
Cara mendaftar Kartu Prakerja Gelombang 22
Bagi pendaftar yang sudah memiliki akun terverifikasi, lanjutkan dengan proses seperti berikut: