7. Kemudian, klik nama anak, maka riwayat sertifikat vaksin akan ditampilkan;
8. Klik sertifikat yang ingin di-download, lalu pilih tombol "Unduh Sertifikat" yang ada di pojok kanan bawah;
9. Sertifikat vaksin akan otomatis terdownload.
Jika anak sudah melakukan vaksinasi, namun sertifikat belum muncul, maka orang tua dapat menunggu 7-10 hari setelah vaksinasi anak.
Setelah mendapatkan sertifikat vaksin, masyarakat dilarang mengumbar atau menyebarkan data sertifikat vaksinasi sembarangan.
Hal tersebut dikhawatirkan sertifikat vaksin dapat disalahgunakan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.
Baca juga: Cara Cek Tiket Vaksinasi Booster di PeduliLindungi, Simak Syarat Penerima Vaksin dan Lokasinya
Cara Download Sertifikat Vaksin Anak di Chatbot WhatsApp PeduliLindungi
Dikutip dari sehatnegeriku.kemkes.go.id, berikut ini cara gunakan chatbot layanan WhatsApp PeduliLindungi:
1. Simpan dan hubungi WhatsApp Kemenkes RI di nomor 081110500567;
2. Tunggu hingga chatbot membalas "Selamat datang di WhatsApp Resmi Kemenkes RI. Untuk memulai silakan klik Menu Utama dan pilih layanan.";
3. Klik "Menu Utama" dan pilih layanan;
4. Pilih "Sertifikat Vaksin";
5. Masukkan nomor telepon orang tua yang terdaftar pada aplikasi PeduliLindungi;
6. Lalu, masukkan kode OTP yang dikirimkan kepada nomor telepon orang tua;