TRIBUNNEWS.COM - Ramai kabar beredar mengenai penampakan area Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta yang terbengkalai.
Ditelusuri Tribunnews.com, Jumat (21/1/2022), terdapat sebuah akun Twitter bernama @RomitsuT yang memperlihatkan perbedaan TMII sebelum pengelolaannya diambil alih pemerintah dan saat ini.
Menurut pengunggah, kondisi TMII sekarang jauh dari harapan.
Baca juga: Pemerintah Bali dan Pelaku Bisnis Pariwisata Kecewa Agenda Skala Penting Dipindahkan ke Jakarta
Baca juga: Dua Agenda G20 di Bali Dipindahkan ke Jakarta karena Omicron
"TMII sebelum dan sesudah di ambil alih dan dikelola oleh Pemerintah. Ambyeaaarrrrrrrr...merusak bukan menambah baik," tulis akun tersebut.
Sontak unggahan ini dibanjiri komentar masyarakat.
Sedang dalam Penataan
Dilansir bumn.go.id, Direktur Utama Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan, dan Ratu Boko (TWC), Edy Setijono, mengatakan saat ini TMII Jakarta sedang dalam penataan menjelang event G20 mendatang.
Diharapkan, kata Edy, Agustus atau paling lambat bulan September 2022, revitalisasi fisik sudah selesai.
Baca juga: Sherpa Meeting Pertama Presidensi G20 Angkat Keragaman Budaya Indonesia
"Mulai bulan Januari, itu sudah kick off penataan kawasan ini sudah dimulai."
"Kita berharap sekitar Agustus paling lama September tahap revitalisasi fisik bisa selesai untuk menyongsong kegiatan G20."
"Kita berharap nanti ada satu kegiatan side event G20 di TMII, seperti juga di Borobudur, Prambanan. Borobudur, Prambanan itu juga menjadi tempat untuk side event G20 juga."
"Kalau Borobudur, Prambanan sudah ready tinggal pembenahan sedikit, tapi kalau TMII perlu renovasi dan lain-lain," kata Edy di Magelang, Sabtu (15/1/2022).
Terkait dengan operasionalnya, pada saat penataan ini nanti lokasi sementara akan ditutup bagi wisatawan.
Pembukaan lokasi taman wisata pada waktu penataan akan tetap dikaji ulang dengan melihat aktivitas konstruksi dalam penataan.
Baca juga: Dalam Dua Hari, Jumlah Pengunjung TMII Meningkat Hingga 14 Ribu Pengunjung