TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua DPR Puan Maharani dinilai berperan penting dalam memberikan kado manis di Hari Kartini lewat lahirnya Undang-undang Tindak Pidana Kekerasan Seksual (TPKS).
Ketua Pembina Federasi Pekerja Pelayanan Publik Indonesia (F-PPPI) Timur Malaka Kiemas melihat, sebagai perempuan pertama yang menjadi Ketua DPR, Puan Maharani merupakan sosok Kartini masa kini.
"Kami para pecinta Mbak Puan Maharani mempersembahkan billboard raksasa di beberapa lokasi strategis di Kota Bekasi. Mbak Puan adalah Kartini masa kini," kata Timur Malaka Kiemas kepada wartawan, Kamis (21/4/2022).
Selain mengapresiasi kinerja DPR, Timur Malaka Kiemas juga mengapresiasi Kejaksaan Agung yang sukses menangkap mafia minyak goreng.
Baca juga: Finalis Puteri Indonesia 2022 Maureethania Apresiasi Pengesahan UU TPKS
Ia berharap, kasus tersebut bisa diusut sampai tuntas.
Sebagai pembina dan penasehat F-PPPI, Timur juga menyinggung soal Undang-undang Aparatur Sipil Negara (ASN) Nomor 5 Tahun 2014, khususnya pasal 131 a.
"Semoga petugas honorer segera di angkat PNS dan disahkan oleh Mbak Puan juga. Amin," kata Timur.
Dalam kesempatan itu, sejumlah wartawan menyinggung soal banyaknya billboard dirinya di Kota Bekasi.
Baca juga: NasDem Ingatkan Pemerintah Soal Pekerjaan Rumah Usai Disahkannya UU TPKS
Apakah ini indikasi tanda dirinya bakal nyaleg DPR di pemilu legislatif 2024, atau mau maju jadi Calon Wali Kota Bekasi?
Timur Malaka Kiemas yang juga keponakan Taufik Kiemas itu mengaku belum memutuskannya.
"Kita lihat aja hasil surveinya. Yang penting saat ini berbuat yang terbaik untuk Kota Bekasi," kata Timur.
Sebelumnya, Ketua DPR Puan Maharani kembali mengingatkan bahwa Undang-Undang Tindak Pidana Kekerasan Seksual (UU TPKS) merupakan hadiah bagi perempuan dalam momen Hari Kartini yang diperingati setiap tanggal 21 April.
Puan mengajak seluruh rakyat Indonesia, khususnya perempuan agar mengucapkan syukur dan merayakan keberhasilan pengesahan UU TPKS yang merupakan buah kerja keras berbagai elemen bangsa.
Di peringatan Hari Kartini kali ini, saya mengajak masyarakat Indonesia bergembira merayakan UU TPKS yang baru saja disahkan 12 April lalu, setelah satu dekade kita perjuangkan,” ujar Puan, Kamis (21/4/2022).