TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sidang perdana Ferdy Sambo Cs tinggal hitungan hari.
Rencananya sidang Ferdy Sambo Cs bakal digelar terbuka di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada 17 Oktober 2022.
Menghadapi persidangan, keluarga Brigadir J telah menyiapkan diri hingga bakal menghadirkan 11 saksi.
11 saksi merupaka keluarga inti, yakni orangtua Brigadir J, adik Brigadir J, bibi Brigadir J hingga kekasih Brigadir J, Vera Simanjuntak.
Lalu kubu tersangka Bharada E juga punya persiapan dan strategi sendiri.
Pengacara Ronny Talapessy siap membela kliennya, Bharada Richard Eliezer alias Bharada E, dalam kasus pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J.
Pihaknya telah menyiapkan akademisi dan ahli profesional untuk membantu di persidangan nanti.
Ini 11 Saksi Keluarga Brigadir Yosua yang Siap Memberikan Keterangan saat Persidangan Sambo Cs
Keluarga Brigadir Yosua mengaku telah siap untuk mengikuti persidangan dan menjadi saksi dalam kasus yang merenggut keluarga tercintanya.
Bibi Brigadir Yosua, Rohani Simanjuntak mengatakan dalam menghadapi persidangan nanti pihaknya menyiapkan 11 saksi yang siap memberikan keterangan
"Kami dari keluarga, keluarga inti ada 11 saksi, mau diperhadapkan di persidangan nanti 11 saksi," ucap Rohani, Senin (10/10/2022).
Kesebelas saksi tersebut ialah orangtua Brigadir Yosua Samuel Hutabarat dan Rosti Simanjuntak, Yuni Hutabarat, Devi Hutabarat dan Mahareza Hutabarat.
Kemudian sang Bibi Rohani Simanjuntak, Roslin Emika Simanjuntak dan Sangga Sianturi, sang kekasih Vera Simanjuntak serta dua orang tenaga kesehatan yang memberikan formalin terhadap jenazah Brigadir Yosua.
Kata Rohani kesebelas saksi tersebut akan memberikan keterangan sesuai keadaan sebenarnya, terutama saat jenazah tiba di Jambi.